Klaten Bersinar
Selamat Datang di Klaten Bersinar

Kecelakaan Maut di Tol Semarang Solo

2 Truk yang Terlibat Kecelakaan di Tol Semarang-Solo Belum Dievakuasi, Tunggu Hitungan Asuransi

Dua kendaraan, yakni truk boks hijau dan satu truk pengangkut mobil masih terperosok di dalam lahan milik jalan tol (row).

Tribunsolo.com/Tri Widodo
Dua truk besar yang terlibat kecelakaan maut di Tol Semarang-Solo masih berada di row jalan tol, Sabtu (15/4/2023) 

Laporan Wartawan TribunSolo.com, Tri Widodo

TRIBUNSOLO.COM, BOYOLALI - Dua kendaraan besar yang terlibat kecelakaan beruntun di KM 487 tol Semarang-Solo belum dievakuasi.

Dua kendaraan, yakni truk boks hijau dan satu truk pengangkut mobil masih terperosok di dalam lahan milik jalan tol (row).

Kapolres Boyolali, AKBP Petrus Parningotan Silalahi mengatakan belum terevakuasinya kedua kendaraan tersebut berkaitan dengan asuransi.

Dimana mobil baru diatas trailer sudah diasuransikan sebelumnya.

Untuk itu, pihak asuransi perlu mendatangi lokasi kejadian untuk melakukan perhitungan.

“Yang jelas, hari ini kami targetkan bisa tuntas,” jelas Petrus, kepada TribunSolo.com, Sabtu (15/4/2023).

Yang berkaitan dengan asuransi memang hanya kendaraan pengangkut mobil.

Truk Boks hijau tidak ada kaitannya dengan masalah asuransi.

Baca juga: Potret Mobil Baru Seharga Ratusan Juta Rupiah Ringsek, Ditabrak Truk di Jalan Tol Semarang-Solo

Baca juga: Riwayat Kecelakaan di Tol Semarang-Solo KM 480-490, Awas Sudah Sering Makan Korban Jiwa

Namun, posisi truk boks itu tertumpuk sehingga jika langsung diangkat bakal membikin truk pengangkut mobil itu bakal terguling.

"Namun kita pastikan hari ini dapat terevakuasi semuanya," tambahnya.

Terkait upaya agar kejadian laka maut tidak terulang, pihaknya mengingatkan para pengguna jalan tol agar beristirahat di rest area yang telah ditentukan.

Untuk rest area 487 A maupun 487 B di Boyolali, juga akan disiapkan petugas.

“Petugas itu akan menghalau pengguna jalan yang memarkir kendaraan untuk istirahat di bahu jalan tol,” tambah Petrus.

Selain itu, pihaknya juga mengimbau para pengguna jalan agar tidak terlalu lama istirahat di kawasan rest area agar.

Hal itu dimaksudkan agar rest area bisa digunakan bergantian dengan pengemudi atau pengguna jalan lainnya.

“Kami juga menghimbau para pengguna jalan agar tetap waspada, konsentrasi dan menyiapkan kendaraan dengan baik sebelum bepergian," pungkasnya.

(*)

 

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved