Klaten Bersinar
Selamat Datang di Klaten Bersinar

Liga 1

Sudah Mau Dimulai, Baru Ada Lima Klub Liga 1 yang Kuota Pemain Asingnya Penuh

Lima tim telah melengkapi kuota pemain asing yaitu Borneo FC, Persik Kediri, Persita Tangerang, PSS Sleman, dan PSM Makassar.

Penulis: Tribun Network | Editor: Tri Widodo
TribunSolo.com / Tribun Jateng/ F Ariel Setiaputra
PSIS Semarang memperkenalkan secara resmi dua pemain asing baru mereka untuk kompetisi Liga 1 musim depan yaitu Taisei Marukawa dan Carlos Fortes. Kedua pemain akan menjadi deretan pemain dengan nilai kontrak termahal di PSIS. Perkenalan Marukawa dan Fortes berlangsung di Hotel F&B inn Sam Poo Kong, Jumat (1/4/2022) siang. PSIS Semarang memperkenalkan secara resmi dua pemain asing baru mereka untuk kompetisi Liga 1 musim depan yaitu Taisei Marukawa dan Carlos Fortes. Kedua pemain akan menjadi deretan pemain dengan nilai kontrak termahal di PSIS. Perkenalan Marukawa dan Fortes berlangsung di Hotel F&B inn Sam Poo Kong, Jumat (1/4/2022) siang. 

TRIBUNSOLO.COM- Liga 1 musim 2023-2024 segera bergulir. 

Namun belum semua klub memaksimalkan kuota pemain asing untuk skuadnya. 

Sesuasi regulasi, Liga 1 musim 2023 / 2024 akan menggunakan enam pemain asing.

Lima pemain asing bebas dan 1 kuota Asia / AFC.

Baca juga: Dewa United Diisi Jebolan Persebaya Surabaya, Kini Bidik Penyerang Asal Brasil Dennis Murillo.

Baca juga: Jadwal Liga 1 2023-2024: Laga Perdana, Persija Jakarta vs PSM Makassar, Bali United vs PSS Sleman

Sejauh ini baru ada Lima tim telah melengkapi kuota pemain asing yaitu Borneo FC, Persik Kediri, Persita Tangerang, PSS Sleman, dan PSM Makassar.

Khusus PSM Makassar, ia akan mengikuti play-off Liga Champions Asia melawan Bali United.

Liga Champions Asia akan digelar sistem home - away.

Bali United akan menjamu PSM Makassar di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar Bali, pada 6 Juni 2023.

Putaran kedua, giliran PSM Makassar menjamu Bali United di Stadion Gelora BJ Habibie Parepare, 10 Juni 2023. 

Keenam pemain asing PSM Makassar memungkinkan tampil melawan Bali United.

Sementara Liga 1 akan dimulai 1 Juli 2023.

PSM Makassar akan melawan Persija Jakarta di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

Komposisi pemain asing PSM Makassar musim ini bisa tergolong lebih sempurna.

PSM Makassar akan menggunakan dua bek asing dan dua striker

Mereka akan dibantu Wiljan Pluim dan Kenzo Nambu membongkar pertahanan lawan.

Tak hanya itu, pemain asing PSM Makassar bisa dikatakan akan langsung padu.

PSM Makassar mempertahankan empat pemain asingnya lalu mendatangkan dua pemain baru.

Bernardo Tavares tentu ingin mempertahankan gelar juara Liga 1.

Nama pemain asing lima Klub Liga 1

Borneo FC:

1. Leo Lelis

2. Matheus Pato

3. Jelle Goselink

4. Silverio Junio

5. Kei Hirose

6. Win Naing Tun

Persik Kediri:

1. Anderson Nascimento

2. Pedro Paulo

3. Renan Silva

4. Flavio Silva

5. Rohit Chand

6. Simen Lyngbo

Persita Tangerang:

1. Ezequiel Vida

2. Mateo Bustos

3. Ramiro Fergonzi

4. Javlon Guseynov

5. Bae-Sing Yeoung

6. Christian Rontini

PSS Sleman:

1. Jonathan Bustos

2. Thales Lira

3. Yevhen Bokhashvili

4. Kei Sano

5. Jihad Ayoub

6. Anthony Pintus

PSM Makassar:

1. Wiljan Pluim

2. Kenzo Nambu

3. Everton Nascimento

4. Yuran Fernandes

5. Kike Linares

6. Adilson Silva

Sumber: Tribun Timur
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved