Berita Wonogiri
5 Orang Komplotan Maling yang Bobol Toko di Ngadirojo Wonogiri Diringkus, Satu Diantaranya Perempuan
Dari lima pelaku yang ditangkap, salah satu diantaranya adalah seorang perempuan yang masih berusia 22 tahun.
Penulis: Erlangga Bima Sakti | Editor: Vincentius Jyestha Candraditya
Laporan Wartawan TribunSolo.com, Erlangga Bima Sakti
TRIBUNSOLO.COM, WONOGIRI - Komplotan pembobol toko di Ngadirojo Wonogiri ditangkap polisi.
Dari lima pelaku yang ditangkap, salah satu diantaranya adalah seorang perempuan.
Kapolres Wonogiri AKBP Andi Muhammad Indra Waspada Amirullah melalui Kasi Humas AKP Anom Prabowo mengatakan kelima pelaku itu ditangkap pada Kamis (28/9/2023) lalu.
Menurut dia, kelima pelaku yang diamankan itu adalah YEP (22), RH (22), YAG (20), ES (52) dan YTL (41Th).
"Yang inisial YEP itu perempuan," kata dia, kepada TribunSolo.com, Senin (2/10/2023).
Baca juga: Komplotan Maling Toko di Ngadirojo Ditangkap Polisi : Ada 5 Pelaku, Gasak Rokok Senilai Rp 32 Juta
Baca juga: Sidang Kasus 2 Guru Cabuli 12 Siswi Madrasah di Wonogiri : Besok, Agenda Pemeriksaan Saksi
Komplotan itu membobol toko dan mengambil uang tunai Rp 500 ribu dan berbagai jenis rokok senilai Rp 32 juta di toko tersebut.
"Pelaku masuk melalui atap toko bagian belakang, kemudian setelah masuk para palaku mulai menggasak barang-barang milik korban berupa uang tunai dan rokok berbagai merek," kata Anom.
Setelah sukses menjalankan aksinya pelaku keluar dan melarikan diri.
Setelah Polisi melakukan rangkaian penyelidikan, kelima pelaku diamankan di rumah mereka masing-masing.
"Saat ini para pelaku bersama barang buktinya telah diamankan di Polres Wonogiri, para pelaku akan dijerat dengan pasal 363 KUHP, mereka telah mengakui semua perbuatannya“ pungkasnya.
(*)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.