Klaten Bersinar
Selamat Datang di Klaten Bersinar

Sekolah Rakyat

Sekolah Rakyat di Wonogiri : Bakal Tampung 30 Rombongan Belajar, Mulai dari SD Sampai SMK

Pemkab Wonogiri telah mengajukan lahan seluas 7 hektare untuk pembangunan sekolah rakyat.

Laporan Wartawan TribunSolo, Erlangga Bima

TRIBUNSOLO.COM, WONOGIRI - Pemkab Wonogiri telah mengajukan lahan seluas 7 hektare untuk pembangunan sekolah rakyat. 

Calon lokasi sekolah rakyat itu berada di kawasan Selomoyo, Desa Selomarto, Kecamatan Giriwoyo yang merupakan bekas taman wisata Selomoyo.

Baca juga: Calon Lokasi Sekolah Rakyat di Wonogiri, Ada di Lahan Eks Taman Wisata Selomoyo

Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Wonogiri Wonogiri Anton Tiyas Harjanto merinci sekolah rakyat di Wonogiri bakal menampung siswa dari jenjang SD hingga SMK.

"Pengajuan kita rombongan belajar (rombel) SD 6, SMP 12 dan SMK 12. Yang kami ajukan SMK, bukan SMA. Nanti boarding school dan gratis, semuanya dicukupi," jelas dia.

Sebelumnya pada Rabu (16/4/2025) lalu, pihaknya telah memenuhi undangan ke pusat terkait pengajuan lahan untuk sekolah rakyat itu.

Menurut dia total ada 300 kabupaten/kota yang diundang untuk pengajuan lahan itu.

Nantinya akan dipilih 200 kabupaten/kota yang akan dibangun sekolah rakyat pada tahap awal.

"Nanti keputusan presiden (kapan dan dimana saja dibangun sekolah rakyat). Jadi Presiden yang akan menentukan," ujar dia.

SEKOLAH RAKYAT WONOGIRI. Survey calon lokasi sekolah rakyat di Dusun Selomoyo, Desa Selomarto, Kecamatan Giriwoyo, Wonogiri beberapa waktu lalu. Calon lokasi sekolah rakyat itu berada di kawasan Selomoyo, Desa Selomarto, Kecamatan Giriwoyo yang merupakan bekas taman wisata Selomoyo.
SEKOLAH RAKYAT WONOGIRI. Survey calon lokasi sekolah rakyat di Dusun Selomoyo, Desa Selomarto, Kecamatan Giriwoyo, Wonogiri beberapa waktu lalu. Calon lokasi sekolah rakyat itu berada di kawasan Selomoyo, Desa Selomarto, Kecamatan Giriwoyo yang merupakan bekas taman wisata Selomoyo. (Tribun Solo / Istimewa)

Baca juga: Selain Survey Lahan, Pemkab Wonogiri Siapkan Tenaga Pengajar untuk Sekolah Rakyat

Ia memastikan dokumen yang dibawa oleh Pemkab Wonogiri ke desk sekolah rakyat sudah lengkap. Pihaknya berharap Wonogiri termasuk dalam 200 kabupaten/kota yang terpilih untuk pembangunan sekolah rakyat di tahap awal.

Sementara itu di hari yang sama pada Rabu (16/4/2025) lalu, tim dari Kementerian PU telah melalukan survey lahan yang diajukan Pemkab Wonogiri sebagai calon lokasi sekolah rakyat.

"Sudah ada survey di Selomoyo oleh tim Kementerian PU," ujarnya.

Selain menyiapkan lahan, kata dia, peran pemerintah daerah dalam sekolah rakyat adalah menyiapkan tenaga pengajar hingga kepala sekolah.

Meski begitu saat ini pihaknya belum mendapatkan petunjuk teknis bagaimana persyaratan tenaga pengajar dan kepala sekolah dalam sekolah rakyat itu nanti.

"Tugas dari kabupaten itu menyiapkan lahan dan menyiapkan SDM tenaga pengajar dan kepala sekolah. Syarat ketentuan nanti akan diberikan," kata Anton.

(*)

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved