Temuan Mayat di Karanganyar
Kondisi Dosen yang Ditemukan di Tewas Kamar Kos Karanganyar : Membusuk, Diduga Derita Penyakit
Mayat perempuan ditemukan di kamar indekos di Desa Tohudan, Kecamatan Colomadu, Kabupaten Karanganyar, Senin (17/6/2025) sore.
Penulis: Mardon Widiyanto | Editor: Putradi Pamungkas
Laporan Wartawan TribunSolo.com, Mardon Widiyanto
TRIBUNSOLO.COM, KARANGANYAR - Mayat perempuan ditemukan di kamar indekos di Desa Tohudan, Kecamatan Colomadu, Kabupaten Karanganyar, Senin (17/6/2025) sore.
Kondisi mayat yang ditemukan itu sudah berbau tak sedap.
Kapolres Karanganyar AKBP Hadi Kristanto, melalui PS Kasi Humas Iptu Mulyadi mengatakan kondisi korban saat ditemukan dalam keadaan telentang di tempat tidur.
"Korban ditemukan dalam kondisi sudah kaku dan sudah membusuk," kata Mulyadi, Selasa (17/6/2025).

Mulyadi mengatakan, korban diperkirakan sudah meninggal dunia sejak 5 hari yang lalu.
Ia menjelaskan, pada pukul 20.33 WIB, tubuh jenazah dibawa ke RS Bhayangkara Tingkat IV Biddokkes Polda Jateng, Kota Solo.
"Di dalam kamar korban, ditemukan berbagai jenis obat-obatan, diduga penyebab korban meninggal dunia karena sakit," kata dia.
Baca juga: Sosok Mayat Dosen Perempuan di Kos Colomadu, Kuliah S3 di Yogyakarta, Sedang Penelitian di Solo
Dia mengatakan korban disebut meninggal tidak wajar dengan adanya dugaan luka di muka, leher dan punggung mengeluarkan darah.
Pujo Harjanto, pemilik kos tersebut mengungkapkan, korban merupakan seorang dosen Perguruan Tinggi Negeri di Sumatera Utara yang menjalani kuliah S3 di UGM.
Ia mengatakan, sudah menginap di kosnya sejak satu tahun yang lalu.
"Korban berkuliah S3 di UGM untuk melakukannya penelitian di Solo, dan sudah tinggal di kos saya, sejak setahun yang lalu," singkat dia.
(*)
Tak Angkat Telepon, Kakek Asal Jaten Karanganyar Ternyata Meninggal : Sempat Mengeluh Sakit Kepala |
![]() |
---|
Identitas Mayat yang Ditemukan Bersama Sepeda Ontel di Jungke Karanganyar : Petani, Warga Bibis |
![]() |
---|
Geger Temuan Mayat Lansia Pria di Jungke Karanganyar, Ditemukan Tak Bernyawa di Sebelah Sepeda Ontel |
![]() |
---|
Kasus Temuan Dosen Perempuan Tewas di Kamar Kos Colomadu Karanganyar, Pihak Keluarga Tolak Autopsi |
![]() |
---|
Sosok Mayat Dosen Perempuan di Kos Colomadu, Kuliah S3 di Yogyakarta, Sedang Penelitian di Solo |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.