Wisata di Sragen

5 Rekomendasi Wisata Tersembunyi di Sragen Jateng Selain Sangiran, Naik Perahu & Nikmati Air Terjun

Berbatasan langsung dengan Kabupaten Ngawi, Jawa Timur, Sragen memiliki lanskap geografis yang beragam dan kaya akan potensi wisata.

Penulis: Tribun Network | Editor: Hanang Yuwono
TribunSolo.com/Septiana Ayu Lestari
WISATA SRAGEN - Perahu membawa wisatawan untuk menikmati paket wisata dari Gunung Kemukus menyusuri Waduk Kedung Ombo hingga ke Desa Wisata Boyolayar di Kecamatan Sumberlawang, Sragen. Berikut rekomendasi wisata tersembunyi di Sragen, Jawa Tengah. 

TRIBUNSOLO.COM, SRAGEN - Sragen, sebuah kabupaten di ujung timur Provinsi Jawa Tengah, punya potensi wisata yang tak kalah dari kabupaten/kota di Solo Raya.

Srageni menyimpan segudang pesona wisata yang tak kalah menarik, terutama destinasi-destinasi tersembunyi yang masih alami dan jarang tersentuh wisatawan.

Berbatasan langsung dengan Kabupaten Ngawi, Jawa Timur, Sragen memiliki lanskap geografis yang beragam dan kaya akan potensi wisata.

Baca juga: 5 Rekomendasi Wisata Romantis di Wonogiri Jateng : Nikmati Sunset Pantai hingga Foto ala Nuansa Bali

Selain terkenal dengan Museum Sangiran—yang menyimpan fosil manusia purba—Sragen juga menyimpan berbagai destinasi wisata tersembunyi yang patut dikunjungi.

Langsung saja, berikut hidden gem wisata di Sragen yang menawarkan ketenangan, keindahan, dan pengalaman baru untuk berlibur:

1. Sendang Kun Gerit

MEMBLUDAK : Potret objek wisata Sendang Kun Gerit di Kecamatan Gemolong, Kabupaten Sragen saat Libur Lebaran 2025. Kawasan tersebut dipenuhi wisatawan.
MEMBLUDAK : Potret objek wisata Sendang Kun Gerit di Kecamatan Gemolong, Kabupaten Sragen saat Libur Lebaran 2025. Kawasan tersebut dipenuhi wisatawan. (TribunSolo.com/Septiana Ayu Lestari)

Terletak di lembah alami di Kecamatan Gemolong, Sendang Kun Gerit adalah pemandian alami yang menyuguhkan kolam jernih dengan air segar langsung dari mata air.

Suasana tenang dan udara yang sejuk membuat tempat ini sangat cocok untuk "healing" dari penatnya aktivitas sehari-hari.

Alamat: Jl. Gemolong - Plupuh, Dukuh Sidorejo RT.02, Kukungerit, Jatibatur, Gemolong, Sragen, Jawa Tengah 57274.

2. Dung Jengglong

Belum banyak dikenal, air terjun Dung Jengglong menyajikan keindahan alam yang masih sangat asri.

Lokasinya yang tersembunyi membuat tempat ini ideal bagi pencinta alam dan fotografi.

Suara gemericik air dan hijaunya pepohonan menambah pesona tempat ini sebagai spot liburan yang menenangkan.

Alamat: Kebayanan I, Bagor, Miri, Kabupaten Sragen, Jawa Tengah.

3. The New Kemukus

Gunung Kemukus
WISATA SRAGEN - Gunung Kemukus setelah direnovasi. (Kementerian PUPR)
Sumber: TribunSolo.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved