AHY Kunjungi Boyolali
Di Boyolali, AHY Bicara Soal Sekolah Garuda, Ungkap Target Pendirian 100 Sarana Didik hingga 2029
Sekolah Garuda merupakan langkah strategis pemerintah untuk memperluas akses pendidikan unggul yang inklusif.
Penulis: Tri Widodo | Editor: Putradi Pamungkas
Laporan Wartawan TribunSolo.com, Tri Widodo
TRIBUNSOLO.COM, BOYOLALI - Pemerintah menargetkan pembentukan 100 Sekolah Garuda di seluruh Indonesia hingga tahun 2029.
Program ini mencakup 80 Sekolah Garuda Transformasi dan 20 Sekolah Garuda yang dibangun baru dari nol.
Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), menjelaskan bahwa Sekolah Garuda merupakan langkah strategis pemerintah untuk memperluas akses pendidikan unggul yang inklusif.
“Sekolah Garuda adalah cara pemerintah memperluas akses pendidikan unggul yang inklusif, meracik talenta sains dan teknologi dari anak-anak berprestasi dari penjuru negeri,” ujar AHY.

Ia memaparkan bahwa program ini terbagi menjadi dua tipe sekolah.
Pertama, sekolah yang sudah ada dan ditingkatkan menjadi Sekolah Garuda Transformasi. Kedua, sekolah baru yang dibangun dari awal.
“Untuk sekolah transformasi, tentu terus kita lakukan penguatan di berbagai aspek, termasuk fasilitas infrastruktur dasar,” kata AHY.
“Baik untuk kegiatan belajar mengajar, riset, maupun pembinaan karakter. Tak hanya itu, infrastruktur penunjang kesehatan dan kebugaran fisik siswa juga disiapkan,” lanjutnya.
Sementara untuk sekolah yang dibangun baru, AHY menekankan pentingnya perencanaan menyeluruh agar kualitas pendidikan dan fasilitas dapat optimal sejak awal.
“Sedangkan untuk sekolah baru, tentu harus dibangun dan dipersiapkan dengan baik segala sesuatunya,” tegasnya.
Baca juga: Beri Motivasi Siswa SMA Pradipta Dirgantara Boyolali, AHY Kenang Kegagalan di Pilkada DKI Jakarta
Seperti diberitakan, kedatangan AHY ke Boyolali adalah untuk untuk memperkenalkan Sekolah Garuda.
Ada 16 sekolah yang dijadikan titik pengenalan sekolah Garuda.
Di Solo Raya, SMA Pradipta Dirgantara yang dipilih untuk mengenalkan sekolah Garuda.
Program ini menjadi salah satu Program Hasil Terbaik Cepat (PHTC) Presiden Prabowo Subianto untuk mewujudkan pemerataan pendidikan unggulan di seluruh pelosok negeri.
Di Jawa Tengah, saat ini telah berdiri dua Sekolah Garuda, yakni SMA Taruna Nusantara dan SMA Pradita Dirgantara.
(*)
Menko AHY
Agus Harimurti Yudhoyono
Boyolali
SMA Pradita Dirgantara
Multiangle
TribunBreakingNews
Breaking News
Sekolah Garuda
Beri Motivasi Siswa SMA Pradipta Dirgantara Boyolali, AHY Kenang Kegagalan di Pilkada DKI Jakarta |
![]() |
---|
Disaksikan AHY, SMA Pradita Dirgantara di Boyolali Diluncurkan sebagai Sekolah Garuda Transformasi |
![]() |
---|
Menko AHY Kenalkan Sekolah Garuda di Boyolali, Ahmad Luthfi dan Respati Tampak Mendampingi |
![]() |
---|
BREAKING NEWS: Menko AHY Kunjungi Boyolali Hari Ini, Kenalkan Sekolah Garuda |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.