Ini Harga Tiket Babak Perempat Final Piala Asia U-19 2018, Mulai dari Rp 75 Ribu

Babak perempat final Piala Asia U-19 2018 akan dimulai pada 28 Oktober sampai dengan 29 Oktober 2018. Tiket dijual mulai Rp 75.000-Rp 800.000.

Editor: Noorchasanah Anastasia Wulandari
FERI SETIAWAN/HARIAN SUPERBALL
Witan Sulaeman (tengah) selebrasi gol bersama Nurhidayat Haji Haris dan Egy Maulana Vikri. Timnas U-19 Indonesia menang 3-1 atas Timnas U-19 Taiwan dalam laga perdana Grup A Piala Asia (Piala AFC) U-19 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (18/10/2018) malam WIB. 

TRIBUNSOLO.COM - Panitia pelaksana (panpel) telah merilis info tiket laga babak perempat final Piala Asia U-19 2018 antara timnas U-19 Indonesia melawan Jepang.

Babak perempat final Piala Asia U-19 2018 akan dimulai pada 28 Oktober sampai dengan 29 Oktober 2018.

Sementara laga antara timnas U-19 Indonesia versus timnas U-19 Jepang akan digelar pada Minggu (28/10/2018) pukul 19.30 WIB di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.

Timnas U-19 Indonesia sebelumnya memastikan diri lolos dari penyisihan Grup A Piala Asia U-19 2018 setelah mengalahkan Uni Emirat Arab (UEA) dengan skor 1-0.

Jadwal Pertandingan Perempat Final Piala Asia Timnas U 19 Indonesia Melawan Timnas U 19 Jepang

Kemenangan itu membuat Garuda Nusantara berhak lolos sebagai runner-up grup dengan raihan 6 poin dan unggul head-to-head atas UEA yang mengoleksi poin sama.

Tiket pertandingan timnas U-19 Indonesia vs Jepang sendiri sudah mulai dijual.

Dikutip BolaSport.com dari laman PSSI, sebanyak 70.505 lembar tiket pertandingan akan tersedia dengan rincian 29.724 tiket dijual via offline dan 40.781 dijual manual.

Tiket babak perempat final antara timnas U-19 Indonesia vs Jepang nantinya akan tersedia dalam lima kategori.

Kategori VIP Barat dijual dengan harga Rp 800.000

VIP Timur dibanderol Rp 600.000

Kategori satu Rp 300.000

Kategori dua (tribune Utara dan Selatan) Rp 150.000

Kategori tiga (tribune atas) Rp 75.000

Bagi suporter yang ingin membeli tiket secara online bisa mendapatkannya mulai Kamis (25/10/2018) malam dengan mengakses laman pssi.org.

Sementara pembelian manual akan mulai dilayani mulai Sabtu (27/10/2018) pukul 09.00 WIB di Bellezza Shopping Arcade unit 65-66 (depan ITC Permata Hijau) dan di Lapangan Blok S Jakarta Selatan saat hari pertandingan. (BolaSport.com/Ardhianto Wahyu Indraputra)

Artikel ini telah tayang di BolaSport.com dengan judul "Piala Asia U-19 2018 - Berikut Info Tiket Babak Perempat Final Laga Timnas Indonesia Vs Jepang"

Sumber: BolaSport.com
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved