Persis Solo

Derby Mataram, Stadion Manahan Solo Steril Fans PSIM, Nekat Datang Bakal Digiring Nobar di Polresta

Polresta Solo tak main-main menghadapi potensi kedatangan suporter PSIM Yogyakarta secara individu maupun berkelompok ke Stadion Manahan

TribunSolo.com/Andreas Chris
STADION MANAHAN - Ilustrasi suansa Stadion Manahan Solo. Kepolisian Resor Kota (Polresta) Solo akan memperketat pengamanan laga Super League musim 2025/2026 antara Persis Solo melawan PSIM Yogyakarta di Stadion Manahan, Sabtu (8/11/2025). 

Ringkasan Berita:
  • Polresta Solo memperketat pengamanan laga Persis vs PSIM di Stadion Manahan, Sabtu (8/11/2025), bertepatan dengan ulang tahun Persis
  • Sebanyak 700 personel gabungan dikerahkan, disertai pengecekan KTP untuk mencegah suporter PSIM masuk
  • Penyekatan dilakukan di batas kota dan titik transportasi, suporter PSIM yang nekat datang akan diamankan dan difasilitasi nonton di Polresta

Laporan Wartawan TribunSolo.com, Andreas Chris Febrianto

TRIBUNSOLO.COM, SOLO - Kepolisian Resor Kota (Polresta) Solo akan memperketat pengamanan laga Super League musim 2025/2026 antara Persis Solo melawan PSIM Yogyakarta di Stadion Manahan, Sabtu (8/11/2025).

Polresta Solo tak main-main menghadapi potensi kedatangan suporter PSIM Yogyakarta secara individu maupun berkelompok ke Stadion Manahan.

Kapolresta Solo Kombes Pol Catur Cahyono Wibowo melalui Kabagops Polresta Solo, Kompol Engkos Sarkosi menegaskan, pihaknya akan langsung mengamankan mereka dan menyediakan ruang khusus untuk menonton pertandingan di kantor polisi.

"Kita amankan di Polresta dan kita fasilitasi nonton di sana," tegas Engkos, Jumat (7/11/2025).

STADION MANAHAN - Ilustrasi suansa Stadion Manahan Solo. Kepolisian Resor Kota (Polresta) Solo akan memperketat pengamanan laga Super League musim 2025/2026 antara Persis Solo melawan PSIM Yogyakarta di Stadion Manahan, Sabtu (8/11/2025).
STADION MANAHAN - Ilustrasi suansa Stadion Manahan Solo. Kepolisian Resor Kota (Polresta) Solo akan memperketat pengamanan laga Super League musim 2025/2026 antara Persis Solo melawan PSIM Yogyakarta di Stadion Manahan, Sabtu (8/11/2025). (TRIBUNSOLO.COM/ANDREAS CHRIS)

Menurutnya, pengamanan diperketat karena laga bertajuk Derbi Mataram ini bertepatan dengan perayaan ulang tahun Persis Solo.

"Rakor sudah selesai dipimpin Pak Wakapolresta. Besok tidak ada penonton dari PSIM dan sudah disepakati oleh manajemen serta elemen suporter PSIM. Mereka juga diundang untuk memastikan tidak ada yang datang ke Solo. Intinya jelas, karena besok juga ulang tahun Persis Solo, jadi kemungkinan suporter datang membludak," ujar Engkos.

Untuk mengamankan pertandingan, sebanyak 700 personel gabungan dari TNI, Polri, dan instansi terkait akan dikerahkan.

"Untuk pengamanan seperti biasa, kita turunkan 700 personel gabungan," kata Engkos.

Selain itu, petugas juga akan melakukan pengecekan identitas penonton di pintu masuk stadion guna mencegah masuknya suporter tim tamu.

"Pengecekan KTP juga akan kami utamakan, jangan sampai suporter PSIM datang," tegas Engkos.

Pengamanan juga akan dilakukan di sejumlah titik strategis, seperti batas kota Solo dan lokasi transportasi umum, termasuk terminal dan stasiun kereta api.

Koordinasi Pengamanan

Polresta Solo turut berkoordinasi dengan kepolisian di wilayah yang akan dilalui bus tim PSIM dari Yogyakarta menuju Solo. 

Hal ini dilakukan untuk menjamin keamanan kedua tim.

"Ada, tetap ada. Untuk penyekatan di batas kota seperti Kleco, Tanjunganom, Makutho, dan Jurug. Kami juga sudah berkomunikasi dengan polres wilayah lain yang dilewati oleh bus PSIM untuk mengawal. Iya, jadi pengamanan pemain nanti maraton," jelasnya.

"Di stasiun, travel, hotel, terminal juga kita cek dan kita plotting personel di sana juga," imbuh Engkos.

(*)

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved