Sri Mulyani Paparkan Proyeksi Indonesia 2045, Ini Isinya

Menteri Keuangan Sri Mulyani memaparkan proyeksi Indonesia 2045 atau satu abad kemerdekaan di hadapan ribuan mahasiswa di kampus Universitas Bengkulu

KOMPAS.com/FIRMANSYAH
Menteri Keuangan Sri Mulyani saat memberikan orasi ilmiah di kampus Universitas Bengkulu, Jumat (22/2/2019) 

TRIBUNSOLO.COM, BENGKULU - Menteri Keuangan Sri Mulyani memaparkan proyeksi Indonesia 2045 atau satu abad kemerdekaan di hadapan ribuan mahasiswa di kampus Universitas Bengkulu, Jumat (22/2/2019).

Ia mengatakan, pada 2045 populasi penduduk Indonesia mencapai 309 juta.

Pada saat itu, lebih dari 75 persen penduduk akan tinggal di kota.

Sebanyak 52 persen adalah penduduk usia produktif.

Denada Beber Penyebab Tubuh Putrinya Membengkak

"Artinya piramida penduduk sudah seimbang antara usia produktif dan non produktif"

"Apabila ekonomi terjaga, income per kapita mencapai 29.300"

"Itu sudah masuk negara high income country meskipun masih tahap awal," ujar Sri Mulyani dalam orasinya.

Ia mengatakan, pada saat itu sekitar 73 persen penduduk Indonesia akan bekerja di sektor jasa.

Timses Pastikan Maruf Amin Siap Hadapi Serangan Sandiaga Saat Debat Pilpres

Hal ini, kata dia, adalah visi.

Sebagian adalah proyeksi berdasarkan asumsi pertumbuhan ekonomi yang harus bisa dijaga.

Sebagian proyeksi juga berdasarkan studi pergerakan penduduk di Indonesia.

"Tentu yang namanya proyeksi bukan ramalan bisa saja tidak selalu tepat tetapi paling tidak ini paling tidak memberikan kami semacam konteks terhadap mahasiswa dapat berpikir apa yang kalian (mahasiswa) persiapkan untuk menghadapi itu," tegas Sri Mulyani.

Tim Jokowi-Maruf di Solo Sebut Ada Pihak yang Mencoba Melemahkan Maruf Amin Jelang Debat Ketiga

Sebuah negara harus memiliki instrumen kebijakan agar ekonomi terus bertumbuh secara terus menerus.

Kebijakan moneter, fiskal, kebijakan ekonomi real, dan keseimbangan neraca pembayaran.

"Ini empat pilar yang harus dijaga agar ekonomi terus tumbuh bertahap," ujarnya. (Kompas.com/Firmansyah)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Di Depan Mahasiswa Bengkulu, Sri Mulyani Paparkan Proyeksi Indonesia 2045"

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    Berita Populer

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved