Dulu Anak Berkuncir Dua di 'Cinta Clarita', Siapa Sangka Kini Menjelma Jadi Wanita Cantik dan Seksi
Dari gadis kecil dan polos dengan rambut berkuncir dua, kini Luz Clarita bertransformasi menjadi wanita cantik dan seksi.
Penulis: Hanang Yuwono | Editor: Hanang Yuwono
Laporan Wartawan TribunSolo.com, Hanang Yuwono
TRIBUNSOLO.COM - Bagi penggemar telelenovela di Indonesia mungkin pernah menonton atau bahkan menjadi penggemar sinetron Cinta Clarita.
Cinta Clarita adalah sebuah telenovela tahun 1997 yang tayang tiap pukul 1 siang di TPI pada hari Senin-Jumat.
Cinta Clarita berkisah tentang seorang anak cantik kuncir dua yang tinggal di panti asuhan.
Dia diceritakan tetap berusaha mencari ibu kandungnya dengan selalu berdoa kepada Tuhan.
Clarita tak henti-hentinya meminta petunjuk agar cepat dipertemukan dengan ibunya.
Gadis ini juga beruntung karena memiliki sahabat seorang ibu peri yang selalu datang menghibur dia.
Pada suatu hari dia diadopsi oleh seorang pengusaha kaya dan menjadikannya teman bagi putrinya yang kesepian.
Luz Clarita sendiri digambarkan sebagai seorang anak yang periang, baik hati, dan suka menolong.
Cinta Clarita ini sebelum populer di Indonesia sudah menarik perhatian di Meksiko.
Kini dua puluh tahun lebih berlalu, apa kabar Luz Clarita?
Luz Clarita yang diperankan oleh Daniela Lujan kini telah beranjak dewasa dan berubah drastis.
Daniela Lujan yang lahir 5 April 1988 (umur 28) saat ini masih menapaki karir sebagai bintang telenovela.
Namanya yang menanjak berkat peran Luz Clarita juga mengantarkannya berkarier sebagai penyanyi.
Saat memerankan Luz Clarita, usianya masih 8 tahun.
Dari gadis kecil dan polos dengan rambut berkuncir dua, kini Daniela Lujan bertransformasi menjadi wanita cantik dan seksi.
Dikutip dari akun Instagramnya, aktris satu ini juga tampak kekinian dengan sering mengunggah foto-fotonya di media sosial.
Bahkan dalam sebuah postingan, ia sempat mengunggah foto kolasenya saat menjadi Luz Clarita.
Membuktikan bahwa Daniela Lujan masih ingat dengan peran yang melambungkan namanya tersebut.
Nah mau bernostalgia dengan Luz Clarita?
Simak saja foto-foto transformasi Luz Clarita berikut ini dikutip dari akun Instagram Daniela Lujan:
1. Saat jadi Clarita
2. Kini ia jadi wanita yang modis
3. Luz Clarita sudah menjelma menjadi wanita dewasa
4. Begini penampilannya sekarang
5. Ia juga tumbuh menjadi wanita seksi
