Calon Panglima TNI Pilihan Jokowi

Marsekal Hadi Tjahjanto Dipilih Jokowi sebagai Calon Panglima TNI Karena Alasan Ini

Ia menegaskan, pergantian Panglima TNI memang harus dilaksanakan mengingat Jenderal Gatot yang sebentar lagi purnatugas.

Editor: Junianto Setyadi
TRIBUNSOLO.COM/CHRYSHNA PRADIPHA
KSAU Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, usai melantik 187 perwita baru lulusan SetukpaAngkatan ke-2O TNI Angkatan Udara Tahun Ajaran 2017, di Lapangan Dirgantara Pangkalan TNI AU Adi Soemarmo, Colomadu, Karanganyar, Selasa (21/11/2017) pagi. 

TRIBUNSOLO.COM, BANDUNG  - Presiden Joko Widodo (Jokowi) yakin Marsekal TNI Hadi Tjahjanto mampu membawa institusi TNI menjadi lebih profesional.

Oleh sebab itu ia tidak ragu memilih sosok Kepala Staf TNI Angkatan Udara (KSAU) itu sebagai Panglima TNI.

Hadi akan menggantikan Jenderal TNI Gatot Nurmantyo yang memasuki masa pensiun.

"Saya yakin beliau memiliki kemampuan dan kepemimpinan yang kuat dan bisa membawa TNI ke arah yang lebih profesional," ujar Jokowi di sela kunjungan kerja di Bandung, Jawa Barat, Senin (4/12/2017).

Baca: Ini Rekam Jejak Calon Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto

"Sesuai dengan jati dirinya, yaitu tentara rakyat, tentara pejuang, tentara nasional dan tentara profesional," katanya menegaskan.

Presiden Jokowi juga meminta publik merespons pergantian Panglima TNI ini dengan positif.

Ia menegaskan, pergantian Panglima TNI memang harus dilaksanakan mengingat Jenderal Gatot yang sebentar lagi purnatugas.

"Ini kan mekanisme normal," ujar Jokowi.

Baca: KPK Buka Lelang Tanah Sitaan Milik Angelina Sondakh di Bali

"Karena Jenderal Gatot Nurmantyo segera memasuki masa pensiun, Maret (2018) yang akan datang."

"Sehingga ada mekanismenya dan kita harus mengajukannya ke DPR terlebih dahulu," ucap mantan wali kota Solo ini.

Sebelumnya diberitakan, Presiden Jokowi memilih Kepala Staf TNI Angkatan Udara Marsekal Hadi Tjahjanto sebagai Panglima TNI menggantikan Jenderal Gatot Nurmantyo yang memasuki masa pensiun.

Surat pengajuan Hadi sebagai calon Panglima TNI diserahkan Menteri Sekretaris Negara Pratikno kepada Wakil Ketua DPR Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Fadli Zon, Senin pagi.

Data TribunSolo.com, Hadi menjabat Danlanud Adi Soemarmo Solo tatkala Jokowi menjabat wali kota Solo. (Jokowi Yakin Marsekal Hadi Tjahjanto Mampu Bawa TNI Jadi Profesional/Kompas.com/Fabian Januarius Kuwado)

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    Berita Populer

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved