Kisah Romantis Pasangan Suami Istri di AS yang Miliki Museum Kelinci dengan 35 Ribu Koleksi
Museum yang diberi nama The Bunny Museum ini berada di kota Alatdena, Los Angeles, Amerika Serikat.
Penulis: rika apriyanti | Editor: Daryono
Laporan Wartawan TribunSolo.com, Rika Apriyanti
TRIBUNSOLO.COM, LOS ANGELES- Sebuah museum kelinci dibuat oleh sepasang suami istri untuk menunjukkan rasa cinta mereka satu sama lain.
Museum yang diberi nama The Bunny Museum ini berada di kota Alatdena, Los Angeles, Amerika Serikat.
Pemiliknya adalah Candace Frazee (61) dan Steve Lubanski (60) yang sudah bersam sejak 25 tahun silam.
Kini, museum tersebut memiliki sekitar 35 ribu benda yang berhubungan dengan kelinci.
Baca: Megahnya Rumah Andre Taulany, Ada Kolam Renang Besar Bak Hotel Bintang 5
Semua benda itu menceritakan kisah cinta Candace dan Steve selama bertahun-tahun.
Awalnya, pada 1993 Steve membelikan sebuah mainan kelinci untuk Candace pada Hari Valentine pertama mereka.
“Ketika mulai berkencan, aku memanggil Steve dengan kata kelinci kesayangannku."
"Ia menyukainya jadi ia memberiku sebuah boneka kelinci di Hari Valentine pertama kami,” cerita Candace seperti dilansir TribunSolo.com dari Mail Online pada Sabtu (31/3/2018).
Sikap sederhana ini jadi sebuah tradisi yang berlanjut hingga kini.
Mereka saling memberi hadiah bertema kelinci secara rutin untuk mengungkapkan cinta mereka yang tidak pernah pupus.
Baca: Pelaku Sempat Dipergoki Warga, Dua Alfamart di Boyolali Jadi Sasaran Pencurian
Tidak hanya membuka museum, pasangan ini juga memiliki sebuah toko suvenir bertema kelinci di toko sepeda milik Steve.
Toko suvenir tersebut ternyata mengesankan para pengunjung toko.

 
	
						 
							
 
						
					 
						
					 
						
					 
						
					 
						
					 
						
					 
				
			 
											 
											 
											 
											