Berita Solo Terbaru
Jokowi Ulang Tahun, Keluarga Solo Tak Ada Acara Khusus, Pertama Tanpa Kehadiran Mendiang Sudjiatmi
"Tidak ada acara khusus, nihil untuk hari ini," kata Haryanto kepada TribunSolo.com, Minggu (21/6/2020).
Penulis: Adi Surya Samodra | Editor: Ryantono Puji Santoso
Laporan Wartawan TribunSolo.com, Adi Surya Samodra
TRIBUNSOLO.COM, SOLO - Presiden Joko Widodo (Jokowi) berulang tahun hari ini, tepatnya Minggu (21/6/2020).
Pada hari ini, orang nomor satu di Indonesia itu genap berusia 59 tahun.
Jokowi merupakan anak pasangan Noto Mihardjo dan Sudjiatmi yang lahir pada 21 Juni 1961.
• Ada 11 Lagu Dalam Album Persembahan Kagem Bapak, Istri Didi Kempot Ungkap Lagu Paling Menguras Emosi
• 4 Tanda Kamu Sedang Berkencan dengan Psikopat: Berbahaya dan Tidak Memiliki Penyesalan
Namun, bertepatan di hari spesial ini, Suami Iriana itu tidak bisa merayakan bersama sang ibunda tercinta.
Ibunda Jokowi, Sudjiatmi telah tutup usia 25 Maret 2020 silam lantaran penyakit kanker yang diidapnya selama 4 tahun.
Kakak Kandung Iriana, Haryanto menyampaikan pihak keluarga di Solo tidak ada acara khusus saat momen ulang tahun Jokowi hari ini.
"Tidak ada acara khusus, nihil untuk hari ini," kata Haryanto kepada TribunSolo.com, Minggu (21/6/2020).
Dari pantauan TribunSolo.com, kompleks kediaman Jokowi di Jalan Kutai Utara, Kelurahan Sumber, Kecamatan Banyuanyar tampak lengang pukul 09.00 WIB.
Tidak ada hilir mudik warga di sekitaran kediaman mantan Wali Kota Solo itu.
Jokowi menikah dengan Iriana di Solo pada tahun 1986 dan memiliki 3 orang anak.
Ketiganya, yakni Gibran Rakabuming Raka, Kahiyang Ayu, dan Kaesang Pangarep.
Selain itu, Jokowi kini juga telah dianugrahi 3 orang cucu yakni, Jan Ethes Sri Narendra, Sedah Mirah, dan La Lembah Manah.
Haryanto menyampaikan anak-anak belum ada rencana bertolak ke Jakarta untuk merayakan ulang tahun Jokowi.
"Untuk hari ini, tidak ada yang ke Jakarta, negatif," ucapnya. (*)
2 Bukti Dilampirkan di Kasus Perusakan Kepatihan Mangkunagaran, Termasuk Surat Tahun 1963 ke MN VIII |
![]() |
---|
Nostalgia Jokowi di STP,Tempat Inovasi Iptek yang Digagas Tahun 2006, Harap Jadi Role Model Nasional |
![]() |
---|
Lapor Dugaan Perusakan Kepatihan Mangkunegaran Solo ke Polisi, Bambang Ary Dapat Belasan Pertanyaan |
![]() |
---|
Babak Baru Kepatihan Mangkunegaran : Warga Solo Bambang Ary Laporkan Dugaan Perusakan ke Polresta |
![]() |
---|
Bayar Tiket Rp 60 Ribu, Ini Fasilitas di Solo Safari : Resto Sembari Lihat Singa hingga Pentas Seni |
![]() |
---|