Info Otomotif
Daftar Harga Mobil Bekas Rp 40 Jutaan di Balai Lelang, Ada Toyota hingga BMW
Apalagi di tengah pandemi Covid-19 seperti sekarang ini yang menjadi fokus saat mencari mobil bekas adalah harga yang ramah di kantong serta bisa.
TRIBUNSOLO.COM - Balai lelang adalah salah satu alternatif bagi masyarakat yang ingin mencari mobil bekas.
Diketahui, harga di balai lelang berada di bawah pasaran atau showroom.
Pastinya ini bisa menjadi pertimbangan sendiri bagi calon pembeli yang ingin mendapatkan unit yang diincarnya.
Apalagi di tengah pandemi Covid-19 seperti sekarang ini yang menjadi fokus saat mencari mobil bekas adalah harga yang ramah di kantong serta bisa berhemat.
Baca juga: Rizky Febian Ceritakan Perjalanan Kariernya, Korbankan Pendidikan hingga Motivasi Bernyanyi
Baca juga: Sering Disepelekan, Berikut Gejala Awal Penyakit Hati yang Perlu Diwaspadai
Presiden Direktur Ibid- Balai Lelang Serasi Daddy Doxa Manurung mengatakan, selisih harga mobil bekas yang dijual di balai lelang dengan yang ada di showroom memang relatif tinggi.
“Kalau untuk mobil-mobil murah selisihnya bisa sampai Rp 5 juta hingga Rp 10 jutaan. Tetapi untuk mobil-mobil mewah yang harganya mahal, selisihnya bisa lebih besar lagi di atas Rp 10 juta,” kata Daddy kepada Kompas.com, Jumat (23/10/2020).
Daddy menambahkan, kondisi unit yang dijual di balai lelang memang tidak seperti yang ada di showroom.
Setiap mobil setengah pakai yang dijual kondisinya masih apa adanya dan belum “disentuh” dengan berbagai polesan.
“Kalau di showroom kan sudah melalui perbaikan, dipoles, tapi kalau yang ada di balai lelang memang kondisinya masih seperti apa adanya,” ucapnya.
Meski begitu, semua kondisi kendaraan sudah dijelaskan dengan detail karena ada tim yang akan menilai keadaan mobilnya.
Baca juga: Lengkap, Daftar Harga HP Samsung Bulan Oktober 2020, Galaxy A01 Core hingga Galaxy Z Flip
Baca juga: Daftar Harga Mobil Toyota Fortuner Bekas di Balai Lelang, Dibanderol Mulai Rp 180 Jutaan
Pilihan Mobil Bekas Harga di Bawah Rp 100 Juta, Bisa Bawa Pulang Daihatsu Terios |
![]() |
---|
Daftar Harga Mobil Toyota Usai Dapat Insentif PPnBM 0 Persen |
![]() |
---|
Daftar Harga Isuzu Panther Bekas Februari 2021: Mulai Rp 30 Jutaan Sudah Bisa Dibawa Pulang |
![]() |
---|
Pilihan Sedan Bekas Eks Taksi, Mulai Rp 60 Jutaan Bisa Bawa Pulang Toyota Limo |
![]() |
---|
Daftar Harga Mobil LCGC Bekas Februari 2021, Mulai Rp 70 Jutaan |
![]() |
---|