Berita Sragen Terbaru
Sudah Telusuri ke Sana-sini, Disnakertrans Pastikan Ellen Kusuma Wahyuni Bukan TKW Asal Sragen
Disnakertrans sudah melakukan penelusuran sesuai alamat yang tertera di paspornya yakni Dukuh Ngaringrejo, Desa Newung tapi nihil.
Penulis: Rahmat Jiwandono | Editor: Asep Abdullah Rowi
"Tapi menurut penuturan dia, yang bersangkutan kerap berpindah-pindah kontraktor sehingga datanya hilang," tuturnya.
Ketiga, Ellen merupakan anggota Pekerja Migran Indonesia (PMI) yang mengikuti program rehiring pada 2017 lalu.
"Saat itu dia menggunakan syarikat Awwabin Plantation Sdn Bhd yang beralamat di Sentul Kuala Lumpur," tambahnya.
Ernawan menduga bahwa Ellen memakai permit bebas untuk bekerja sesuai keinginan sendiri.
Selain itu, dia sudah memperpanjang paspornya sebanyak dua kali di KBRI Kuala Lumpur pada 2012 dan 2017.
"Kemungkinan dia bekerja di Malaysia kurang lebih 10 tahun," kata dia.
Kata KBRI dan Disnaker
Jepretan buku paspor milik Tenaga Kerja Wanita (TKW) yang bekerja di Malaysia asal Kabupaten Sragen viral di pesan berantai WhatsApp (WA).
Dari foto yang diterima TribunSolo.com, jepretan bagian identitas paspor menyebut atas nama Ellen Kusuma Wahyuni itu memiliki masa berlaku sejak 18 Juli 2017 hingga 18 Juli 2022.
Terlihat juga foto TKW yang bersangkutan tersebut dengan jelas dan berjilbab.
Dalam pesan berantai di antaranya WA itu, selain membubuhkan foto juga pesan :
"Tolong infokanini sdri dr Sragen jd TKW di Malsyesia .sdh 2 bulan meninggal blm ada pihak keluarga yg dihubungi.Yg punya group di Sragen tolong sebarkan.mksh."
TribunSolo.com mencoba menelusuri melalui Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Malaysia.
Baca juga: Status WA Terakhir TKW Korban Pemerkosaan dan Pembunuhan di Malaysia:Aku Akan Dipinang Malaikat Maut
Baca juga: Kisah Anak TKI asal Tulungagung 2 Kali Terpilih Jadi Paskibraka di Istana Negara, Berkat Doa Ibu
Seorang pegawai KBRI Malaysia yang enggan disebutkan namanya, membenarkan beredarnya foto itu dan sang pemilik paspor memang telah meninggal pada akhir November 2020 lalu.
"Yang bersangkutan sudah meninggal dan hingga saat ini kami masih mencari ahli waris beliau," kata pegawai kepada TribunSolo.com, Senin (11/1/2021).