Klaten Bersinar
Selamat Datang diĀ KlatenĀ Bersinar

Berita Karanganyar Terbaru

Kecelakaan Tunggal di Tawangmangu, Mobil Mazda Biante Putih Terperosok ke Selokan, Sopir Selamat

Sebuah kecelakaan tunggal terjadi di depan Taman Balekambang, Jalan Tawangmangu - Magetan, Kelurahan Kalisoro, Kecamatan Tawangmangu.

Penulis: Adi Surya Samodra | Editor: Ryantono Puji Santoso
istimewa Satlantas Polres Karanganyar
Mobil Mazda Biante bernopol B-2802-STS yang terperosok di depan Taman Balekambang Karanganyar, Rabu (21/4/2021). 

Saat TribunSolo.com datang ke rumahnya, terlihat tenda pemakaman dan bendera merah terpasang di rumahnya.

Istri Suroso, Sri Hermani mengatakan, sebelum kejadian tersebut Suroso tidak mengatakan apapun pada dirinya.

"Bisa-bisanya Bapak pergi enggak pesen apa-apa ke Saya," ungkap istri korban, Sri Hermani saat ditemui TribunSolo.com pada Minggu (18/4/2021).

Diceritakan Sri, Suroso meninggalkan rumah pukul 12.00 WIB.

Baca juga: Hendak ke Kampus, Dosen FKG UGM Yogyakarta Terlibat Kecelakaan Beruntun

Suroso saat itu pamit ingin mencaritahu prihal informasi ada tetangga desa yang meninggal dunia.

Saat itu perasaan Hermani sudah tak enak, sebab lama ditunggu Suroso tak pulang.

"Kok ya lama, niatnya aku mau nyusul bapak ke Rumah tetangga, Tapi ada cucu tidur di rumah engak jadi," ungkapnya.

Namun, seperti tersambar petir di siang bolong, kabar duka itu tiba.

Hermani kaget lantaran mendapatkan kabar suaminya kecelakaan.

Baca juga: Update Video Viral Kebut-Kebutan di Solo Berujung Kecelakaan : Plat Palsu, Pengendara Kabur 

"Pas dapet kabar kaget, langsung anak saya ke Rumah Sakit, ternyata bapak udah engak ada (meninggal) pas di bawa kerumah sakit," ungkapnya.

Hermani mengaku tidak mengetahui jika suaminya itu lewat jalan Solo - Jogja.

Padahal, biasanya melewati jalan desa.

"Tapi ya gimana lagi udah takdir," ungkapnya.

Korban sudah dimakamkan di Makam Kerawanan, Klaten pada Minggu (18/4/2021) pukul 10.00 WIB.

Fakta Kejadian Kecelakaan di Klaten

Sumber: TribunSolo.com
Halaman 3 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved