Berita Klaten Terbaru
Kronologi Ambulans yang Membawa Jenazah dan Pajero Adu Senggol di Klaten, Berawal Tak Diberi Jalan
Sebuah ambulans yang membawa jenazah sempat ribut dengan pengendara mobil jenis Pajero, Sabtu (29/5/2021).
Penulis: Rahmat Jiwandono | Editor: Agil Trisetiawan
Laporan Wartawan TribunSolo.com, Rahmat Jiwandono
TRIBUNSOLO.COM, KLATEN - Sebuah ambulans yang membawa jenazah sempat ribut dengan pengendara mobil jenis Pajero, Sabtu (29/5/2021).
Informasi yang dihimpun TribunSolo.com, ambulans itu baru saja mengambil jenazah dari rumah sakit PKU Delanggu.
Saat dalam perjalanan membawa jenazah, ambulans menyalakan rotator dan sirine.
Lantaran dalam kondisi darurat, di perjalanan itu pengemudi membunyikan klasok untuk mobil Mitsubishi Pajero yang ada di depannya.
Namun diduda si pengendara Pajero enggan menepi dan di depannya ada truk.
Baca juga: Warung Apung Klaten yang Akan Dipindah ke Daratan : Saksi Bisu Reformasi dan Krisis Moneter 1998
Baca juga: Klaster Halal Bihalal di Sekarsuli Klaten Melonjak, Total Warga Positif Corona Capai 57 Orang
Baca juga: Bus Tabrak Trotoar dan Tersangkut Kabel Telepon di Klaten, Akibat Rem Blong: Tak Ada Korban Jiwa
Baca juga: Wisatawan Kecele, Niatnya Cobain Wahana Baru Gondola di Girpasang Klaten, Malah Tutup Selama 2 Hari
Ambulans pun berupaya mengihindari truk, namun karena jarak terlalu dikit sehingga bagian belakang ambulans menyenggol mobil Pajero itu.
Berawal dari itu, Pajero mengejar mobil ambulans lalu sesampainya di Desa Sobayan, Kecamatan Pedan, Klaten mobil Pajero berhenti di depannya.
Diduga tak terima disenggol, maka pengemudi Pajero mengundurkan mobilnya hingga membuat bumper ambulans tersebut pecah.
Kasatlantas Polres Klaten, AKP Abipraya Guntur Sulatiasto membenarkan kejadian itu.
"Iya ada kejadian itu," ujarnya kepada TribunSolo.com, Sabtu (29/5/2021).
Menurutnya, peristiwa itu terjadi hanya karena kesalahpahaman antara dua pihak.
Bocah Buka Jalan untuk Ambulans
Sebuah video yang memperlihatkan aksi bocah membuka akses jalan untuk ambulans di tengah kemacetan viral di media sosial.
Dalam tayangan video yang beredar, terlihat deretan mobil berpelat D berada di samping kanan dan kiri bocah itu.
Baca juga: Viral Begal Payudara di Tengah Kota Jakarta : Pelaku Dikejar hingga Tersungkur & Kena Bogem Mentah