Bundes Liga
Penasaran dengan Jesse Marsch, Pemain RB Leipzig ini Sampai Cari di Internet, Sebelum Ajak Ngobrol
Brian Brobbey harus menggunakan mesin pencarian Google untuk mencari tahu siapa sebenarnya sosok pelatih anyar RB Leipzig.
TRIBUNSOLO.COM - Brian Brobbey harus menggunakan mesin pencarian Google untuk mencari tahu siapa sebenarnya sosok pelatih anyar RB Leipzig.
Sepeninggalan Julian Nagelsmann, yang sekarang mengarsitekturi Bayern Munchen, kursi pelatih RB Leipzig kini diduduki Jesse Marsch.
Brobbey harus mempelajari sosok bosnya tersebut melalui internet sebelum bertemu dengannya.
"Ketika itu sudah jelas bahwa Jesse akan menjadi pelatih baru. Saya langsung memeriksa internet!," kata Brobbey dilansir dari Goal.com.
"Saya ingin tahu bagaimana di bermain, saya melihat ia berpidato dalam pertandingan dengan Salzburg di Liverpool," tambahnya.
Baca juga: Faktor Ini Jadi Pendorong Lautaro Martinez Lebih Subur Mencetak Gol Selama di Inter dan Argentina
Baca juga: Bayer Leverkusen Hempaskan AS Roma, Amankan Servis Lionel Mesi-nya Iran dari Zenit St Petersburg
Kepergian Nagelsmann, diakui Brobbey, mengejutkannya. Pasalnya, ia pernah berkata akan bertahan di RB Leipzig.
"Agak aneh bagi saya, karena (Nagelsmann) mengatakan dia akan bertahan," ucap dia.
"Tapi, saya memiliki perbincangan yang baik dengan Jesse dan dia pelatih yang baik,"
"Sekarang kami berbicara hampir setiap hari. Saya senang, saya di sini (RB Leipzig)," tambahnya.
Eks striker Ajax itu bertekat menunjukkan performa terbaiknya supaya bisa terus dipasang Marsch.
"Saya harus berlatih keras setiap hari dan menunjukkan diri untuk menawarkan diri kepada pelatih," ucap dia.
"Kemudian dia harus memutuskan siapa yang akan dipasang. Tapi saya ingin menjadi penting bagi tim," imbuhnya.
Amankan Dusan Tadic
Sementara itu, usaha AC Milan merekrut pemain asal Serbia, Dusan Tadic berpotensi gagal total.
Tadic lebih memilih bertahan dengan raksasa Eredivisie tersebut. Alasannya terletak pada penawaran yang diajukan.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/solo/foto/bank/originals/brian-brobbey.jpg)