Virus Corona
Tetap Waspada, Kasus Covid-19 di Indonesia Bisa Menggeliat Lagi, Hari Ini Tambah 451 Kasus Baru
Pemerintah merilis data penambahan kasus baru Covid-19 di Indonesia sebanyak 451 hari ini, Rabu (24/11/2021).
Penulis: Tribun Network | Editor: Hanang Yuwono
TRIBUNSOLO.COM - Kasus Covid-19 di Indonesia mulai menggeliat lagi.
Hal ini bisa memicu kekhawatiran akan adanya gelombang ketiga kasus Covid-19 di Tanah Air.
Pemerintah merilis data penambahan kasus baru Covid-19 di Indonesia sebanyak 451 hari ini, Rabu (24/11/2021).
Jumlah tersebut mengalami kenaikan dibanding sebelumnya, yakni 394 kasus.
Baca juga: Beredar Kabar Ada Guru di Wonogiri Positif Covid-19, Bupati Jekek: Belum Terima Laporan Resmi
Baca juga: Siswa Terpapar Covid-19, Gibran: Langsung Isolasi Terpusat, Tempatnya Lebih Bagus dari Loji Gandrung
Total kasus infeksi corona di Indonesia berjumlah 4.254.443 sampai sekarang.
Sementara itu, untuk kasus sembuh bertambah 377 dan totalnya mencapai 4.102.700 hari ini.
Dikutip dari Covid19.go.id, untuk kasus kematian harian tercatat bertambah 13 jiwa.
Total kasus kematian akibat Covid-19 di Indonesia sebanyak 143.766 jiwa.
Adapun untuk kasus aktif di Indonesia sebanyak 7.977 hingga Rabu (24/11/2021) sore.
Gejala Covid-19
Adapun sebagai informasi, berikut ini gejala Covid-19, dikutip Tribunnews.com dari covid19.go.id:
Gejala paling umum:
- Demam
- Batuk
- Kelelahan
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/solo/foto/bank/originals/ilustrasi-warga-beraktivitas-di-zona-merah-co-lockdown.jpg)