Kaleidoskop 2021
5 Berita Populer di Solo Raya Februari 2021: Kakek Arya Saloka Warga Sukoharjo - Makam Longsor
Selama bulan Februari 2021 banyak peristiwa besar dan populer terjadi di Solo Raya. Ada peristiwa besar yang terjadi di bulan tersebut.
TRIBUNSOLO.COM - Selama bulan Februari 2021 banyak peristiwa besar dan populer terjadi di Solo Raya. Tribunsolo.com merangkum kejadian tersebut mulai dari fakta bahwa Kakek Arya Saloka Warga Sukoharjo sampai kejadian pelaku pembunuhan satu keluarga divonis hukuman mati.
1. Kakek Arya Saloka Warga Sukoharjo
Kakek Sumarjo tak pernah ketinggalan menonton peran apik cucunya di sinetron Ikatan Cinta.
Ya, Sumarjo merupakan kakek dari sosok Arya Saloka atau Aldeberan.
Sumarjo tinggal di Kampung Kedung Kedung Gudel RT 02 RW 03, Kelurahan Kenep, Kecamatan/Kabupaten Sukoharjo.
Baca juga: Cerita Kakek Arya Saloka Kesal saat Cucunya Lakoni Adegan Ini di Ikatan Cinta: TV Langsung Dimatiin
Dia selalu meluangkan waktu untuk menonton sinetron Ikatan Cinta yang heboh itu.
Sebab, cucu tercinta Arya Solaka menjadi salah satu aktor utama dalam sinetron.
"Ya, saya selalu menonton (Ikatan Cinta) sama istri saya," kata Sumarjo kepada TribunSolo.com, Kamis (11/2/2021).
2. Sekeluarga Lahir 1 Juli
Sebuah foto kartu keluarga viral di dunia maya karena memiliki tanggal lahir yang sama.
Dalam kartu keluarga itu tertulis bahwa semua anggota keluarga memiliki tanggal lahir 1 Juli, yang membedakan hanya tahun kelahirannya saja.
Juan Imbung Purwanto, salah satu anggota dalam Kartu Keluarga itu awalnya mengunggahnya ke akun twitter pribadinya.
Kepada TribunSolo.com dirinya menceritakan bahwa kisah keluarganya itu bakal viral.
Baca juga: Viral Lima Anggota Keluarga dalam 1 KK di Jenawi Kompak Lahir 1 Juli, Dispendukcapil : Benar Adanya
"Itu mulanya hanya iseng saja, karena melihat ada orang yang mengunggah KK mirip keluarga saya," katanya pada Senin (1/2/2021).
"Setelah saya unggah ternyata viral dan banyak media yang menghubungi saya," imbuhnya.