Berita Daerah
Pasutri Muda di Pekanbaru Asyik Karaoke, Tak Sadar Sang Anak yang Masih Balita Jatuh dari Lantai 3
Orangtua balita itu yang berinisial MRR (22) dan OR (22) baru mengetahui anaknya tewas 10 menit setelah peristiwa itu terjadi.
Penulis: Tribun Network | Editor: Rifatun Nadhiroh
Para karyawan kemudian mengecek ke lantai tiga tepatnya ke kamar diduga korban menginap sebelum terjatuh.
Namun, tak ada penghuni di kamar tersebut. Buktinya saat para karyawan menggedor pintu, tak ada orang menjawab.
Petugas hotel berinisiatif membuka kamar dengan menggunakan kunci master.
Mengejutkan, setelah pintu kamar berhasil dibuka, kamar tersebut dalam keadaan kosong dengan jendela terbuka.
Baru setelah 10 menit setelah balita itu jatuh, orangtua korban kembali ke kamar.
Baca juga: SBY Sebut Pemilu 2024 Berpotensi Ada Kecurangan, Wakil Ketua Umum PAN Setuju: Jaga Kemurnian Suara
Petugas hotel kemudian menjelaskan peristiwa yang baru saja terjadi kepada pasangan suami istri tersebut.
Mendengar hal itu, orangtua langsung bergegas ke rumah sakit melihat kondisi balitanya.
Namun sayang, balita malang itu meninggal dunia.
Sementara itu, Kapolsek Bukitraya, AKP Syafnil mengatakan tindakan orangtua korban masuk indikasi kelalaian.
Pasalnya, orangtua korban ternyata meninggalkan anaknya sendiri di kamar sementara mereka pergi karaoke.
“Pengakuan orangtuanya mereka sedang di KTV lagi karaokean di lantai dasar hotel,” kata Syafnil.
Saat ini, jasad korban dievakuasi ke RS Bhayangkara Polda Riau untuk dilakukan visum.
Baca juga: Emosi Lihat Istri Main HP Terus, Suami di Bogor Bakar Istri saat Tiduran, Pelaku Baru Keluar Penjara
Polisi juga telah melakukan olah TKP dan meminta keterangan saksi-saksi untuk menyelidiki kejadian itu.
"Terkait kejadian ini kita sudah melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP), memintai keterangan para saksi, dan mengumpulkan bukti-bukti,"
"Kejadian ini masih dalam penyelidikan," terang Kasat Reskrim Polresta Pekanbaru. (*)