Liga Inggris
Di Balik Transfer Richarlison : Magis Telepon Conte Bikin Tottenham Bisa Serobot Chelsea & Arsenal
Richarlison mulai blak-blakan soal bagaimana dia kemudian yakin bergabung dengan Tottenham Hotspur dari Everton.
Penulis: Tribun Network | Editor: Adi Surya Samodra
TRIBUNSOLO.COM - Richarlison mulai blak-blakan soal bagaimana dia kemudian yakin bergabung dengan Tottenham Hotspur dari Everton.
Tottenham berhasil memenangkan pertempuran dengan Arsenal dan Chelsea dalam perburuan servis pemain Brasil tersebut.
"Saya tahu Chelsea mengajukan tawaran, dan saya yakin Arsenal juga menghubungi Everton untuk menanyakan situasi saya," kata dia dikutip dari The Sun.
“Tapi Spurs datang dan membayar biayanya, Anda tahu? Sesederhana itu," tambahnya.
Baca juga: Aksi Jadon Sancho Tak Tonton Babak Pertama Inggris vs Jerman : Lebih Pilih Main FIFA 23
Baca juga: Juventus Terpuruk, Dua Eks Pemain Bianconeri Ungkap Kekurangan Gaya Kepelatihan Allegri
Itu tentu menjadi angin segar bagi Everton yang sedang menghincari masalah financial fair play.
Situasi tersebut membuat Everton perlu menjual beberapa pemain, termasu Richarlison.
"Negosiasinya sangat singkat, jujur saja," ujar dia.
“Saya sedang berlibur di Brasil ketika saya mendengar bahwa Tottenham telah mengajukan tawaran kepada Everton. Saya senang karena mereka adalah tim besar,".
“Kemudian itu semua tentang klub yang menegosiasikan kesepakatan, dan untungnya, semuanya berjalan dengan baik," tambahnya.
Namun di balik proses negosiasi itu, ada campur tangan Antonio Conte.
Conte rupanya melakukan panggilan telepon kepada Richarlison.
"Antonio Conte menelepon saya selama negosiasi dan mengungkapkan betapa dia ingin saya bergabung, itu penting untuk keputusan saya," ungkap Richarlison.
Negosiasi selesai dan Tottenham harus menebus Richarlison dengan biaya 60 juta Poundsterling.
Richarlison kemudian diikat kontrak lima tahun hingga 2027.
(*)