Liga Inggris
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Arsenal vs Man United, The Gunners Dijagokan Menang Mudah
Laga ini diperkirakan akan berakhir untuk kemenangan The Gunners (Arsenal) sebab menilik performanya yang konsisten hingga pekan ke-21.
Penulis: Tribun Network | Editor: Eka Fitriani
TRIBUNSOLO.COM - Inilah prediksi skor laga bigmatch antara Arsenal vs Manchester United di Liga Inggris pekan 21.
Dilengkapi dengan susunan pemain hingga head to head kedua tim, Minggu (22/1/2023).
Arsenal akan menghadapi Setan Merah (Manchester United) di Stadion Emirates pukul 23.30 WIB.
Baca juga: Pundit Sepak Bola Inggris Sebut Man United Kehilangan Jimat Lini Tengah, Arsenal Ketiban Berkah
Baca juga: Jadwal Liga Inggris: Misi Balas Dendam Arsenal, Erik ten Hag Man United Bisa Menang Tanpa Casemiro
Laga ini diperkirakan akan berakhir untuk kemenangan The Gunners (Arsenal) sebab menilik performanya yang konsisten hingga pekan ke-21.
Pasalnya anak asuh Mikel Arteta sejauh ini hanya menerima satu kali kekalahan di Liga Inggris.
Sedangkan MU telah menelan kekalahan sedikitnya empat kali di musim ini.
Prediksi Skor
SportsMole: Arsenal 2-1 Manchester United
Standard: Arsenal 2-1 Manchester United
SportingNews: Arsenal 2-0 Manchester United
Hal itu terbilang wajar jika menilik performa Arsenal musim ini.
Di musim ini saja anak asuh Mikel Arteta telah menyumbang gol sebanyak 42 yang jauh ungguli torehan gol dari MU yang hanya mengemas 30 gol.
Tak hanya itu, Arsenal musim ini tercatat hanya satu kali menelan kekalahan di Liga Inggris.
Meski di pertemuan terakhir kedua tim dimenangkan oleh MU, Arsenal tetap diprediksi menang di laga nanti.
Mendapat suport di depan pendukungnya sendiri dan menilik performanya yang konsisten, Arsenal tak akan mudah dikalahkan di laga nanti kontra MU.
Baca juga: Jadwal Liga Inggris Pekan 21: Big Match Liverpool vs Chelsea dan Arsenal vs Manchester United
Baca juga: Arsenal Berpeluang Tikung Chelsea pada Perburuan Declan Rice, Main di Liga Champions Jadi Magnet
Kondisi Tim
Arsenal hanya kehilangan dua pemainnya di laga nanti kontra MU.
Adalah Gabriel Jesus dan Reiss Nelson yang dilanda cedera.
Sedangkan utuk Setan Merah mempunyai banyak masalah.
Yang pertama jantung lini tengah MU hilang pasca Casemiro mendapat kartu kuning di laga sebelumnya kontra Crystal Palace.
Alhasil Casemiro mendapat akumulasi kartu sebab telah mendapat kartu kuning sebanyak 5 kali di Liga Inggris.
MU juga sedang dilanda badai cedera.
Adalah Donny van de Beek dan Axel Tuanzebe yang terkena cedera dan dipastikan tidak akan tampil di laga nanti.
Sedangkan untuk Jadon Sancho, Diogo Dalot dan Anthony Martial sedang dalam pemulihannya.
Dengan rentetan pemain yang absen MU dipastikan kewalahan menghadapi sang pemimpin klasemen yakni Arsenal.
Prediksi Susunan Pemain
Arsenal (4-3-3)
Ramsdale; White, Saliba, Gabriel, Zinchenko; Odegaard, Partey, Xhaka; Saka, Nketiah, Martinelli.
Manchester (4-2-3-1)
De Gea; Wan-Bissaka, Varane, Martinez, Shaw; Eriksen, Fred; Antony, Fernandes, Rashford; Weghorst
Jika berkaca dari head kedua tim dinilai cukup berimbang dari lima laga sebelumnya di Liga Inggris.
Arsenal mengemas 2 kemenangannya dan MU juga kantongi 2 kemenangan dan sekali torehkan hasil imbang.
Head to Head
04/09/2022 - Manchester United 3-1 Arsenal
23/04/2022 - Arsenal 3-1 Manchester United
03/12/2021 - Manchester United 3-2 Arsenal
31/01/2021 - Arsenal 0-0 Manchester United
01/11/2020 - Manchester United 0-1 Arsenal
(*)
| Ipswich Town Rekrut Eks Bek Manchester United, Elkan Baggot Siap Bersaing Perebutkan Posisi di Tim |
|
|---|
| Tekad Bruno Fernandes Patahkan Ambisi Manchester City Raih Treble Winners, Target Juarai Piala FA |
|
|---|
| Casemiro Disebut Pemain yang Paling Berjasa, Manchester United Bisa Tembus Liga Champions |
|
|---|
| Jelang Lawan Manchester City di Final Piala FA, Anthony Malah Cidera saat Bela Hadapi Chelsea |
|
|---|
| Pertama Kalinya, Juergen Klopp,Gagal Bawa Liverpool ke Liga Champions, Hati Mohamed Salah Hancur |
|
|---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.