Berita Wonogiri
Digelontor Rp10 Miliar, Pantai Sembukan dan Pantai Klotok di Paranggupito Wonogiri Dipercantik
Bupati Wonogiri akan mempercantik dua pantai di Wonogiri. Pembangunan tak main-main memakan anggaran Rp10 Miliar.
Penulis: Erlangga Bima Sakti | Editor: Ryantono Puji Santoso
Laporan Wartawan TribunSolo.com, Erlangga Bima Sakti
TRIBUNSOLO.COM, WONOGIRI - Dua pantai di Desa/Kecamatan Paranggupito, Kabupaten Wonogiri bakal segera dipercantik.
Anggaran pembangunan kedua pantai itu mencapai Rp 10 miliar.
Bupati Wonogiri, Joko Sutopo, mengatakan anggaran Rp 10 miliar itu berasal dari dana alokasi khusus (DAK).
Tujuannya yakni untuk pengembangan destinasi wisata yang dimiliki Wonogiri.
"Tahun ini ada alokasi Rp 10 miliar untuk revitalisasi pantai di Paranggupito. Secara bertahap dan berkelanjutan akan terus kami upayakan agar supaya potensi wisata lebih optimal," kata dia, kepada TribunSolo.com, Rabu (7/6/2023).
Pada Rabu siang, pihaknya menggelar sarasehan bersama warga sekitar pantai yang berada di Desa Paranggupito itu.
Dalam sarasehan itu warga dijelaskan tentang gambaran pembangunannya.
Bupati menerangkan, pihaknya juga sudah menerima paparan dari konsultan terkait bagaimana pembangunan Pantai Sembukan dan Pantai Klotok.
Menurutnya ada sejumlah pembangunan yang akan dilakukan.
Baca juga: Viral Pajero Hitam Terjebak di Pantai Timbis Bali, Kena Ombak, Nyaris Tenggelam
"Intinya untuk mempercantik Klotok dan Sembukan. Kita bikin standarisasi wisata berskala global. Nanti ada viewnya, ada ininya, macam-macam," kata pria yang akrab dipanggil Jekek itu.
Jekek mengatakan pembangunan itu akan dimulai di tahun ini.
Bukan tidak mungkin, kata Jekek, dua pantai itu akan disulap menjadi pantai-pantai di wilayah Gunung Kidul.
"Hampir sama (dengan Gunung Kidul). Ini kan bentang kawasan di geoprak, Gunung Kidul lebih awal, kita tahun ini memulai. Semoga nanti sustainable, berkelanjutan dan pada akhirnya potensi yang kita miliki dioptimalkan dengan baik," ujar Jekek.
Bupati menambahkan, adanya pembangunan itu menurutnya akan berdampak ke berbagai bidang, mulai dari ekonomi masyarakat di sekitar kawasan pantai dan pendapatan asli daerah (PAD).
"Kalau destinasinya oke, ekonomi menggeliat, multiplier efek oke. Ini bagian dari ikhtiar untuk pertama tentu memfasilitasi masyarakat sekitar agar ekonomi lebih produktif. Kedua ada harapan Destinasi oke, tren kunjungan wisatawan meningkat, otomatis PAD Wonogiri akan mengalami kenaikan," kata Jekek. (*)
Bangga! Wonogiri Juara Pertama Nasional Kepatuhan Penyelenggaraan Penilaian Publik dari Ombudsman |
![]() |
---|
Mobil Carry Terjun Bebas ke Rumah Warga di Wonogiri Disebut Janggal, Kades Bantah terkait Hal Mistis |
![]() |
---|
Kronologi Mobil Carry Terjun ke Rumah Warga Wonogiri Jateng, Sempat Mogok |
![]() |
---|
Insiden Mobil Carry Terjun Timpa Rumah Warga di Wonogiri, Kades Sebut Baru Pertama: Saya Heran |
![]() |
---|
Kejadian Mobil Carry Terjun Bebas ke Rumah Warga di Wonogiri Disebut Janggal, Bisa Lewati Pepohonan |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.