Klaten Bersinar
Selamat Datang di Klaten Bersinar

Kebakaran Kandang Ayam di Boyolali

BREAKING NEWS : Kandang Terbakar, Belasan Ribu Ayam Boiler Terpanggang Hidup-hidup di Boyolali

Kebakaran ini mengakibatkan belasan ribu tepatnya 20 ribu ayam boiler terpanggang hidup-hidup.

TribunSolo.com/Tri Widodo
Kondisi kandang ayam di Desa Kadireso, Kecamatan Teras, Boyolali, yang ludes terbakar, Selasa (1/8/2023) 

Laporan Wartawan TribunSolo.com, Tri Widodo

TRIBUNSOLO.COM, BOYOLALI - Sebuah kandang ayam di Desa Kadireso, Kecamatan Teras, Boyolali, ludes terbakar, Selasa (1/8/2023).

Kebakaran ini mengakibatkan belasan ribu ayam boiler terpanggang hidup-hidup.

Padahal belasan ribu ayam itu baru dimasukkan ke dalam kandang, pada Senin (31/7/2023) pukul 23.00 WIB.

Baca juga: Kebakaran Lahan di Wonogiri, Pemicunya Pembakaran Sampah, Damkar : Jangan Dibakar, Bisa Buat Pupuk

Baca juga: Empat Bocil Main Bakar-bakar di Tanah Kosong, Pabrik di Colomadu Nyaris Kebakaran

Keesokan paginya, sekira pukul 04.30 WIB kandang ludes terbakar.

Kebakaran ini jelas membuat pemilik kandang ayam, Pundi Haryanto syok.

Bagaimana tidak, kandang yang baru jadi 9 bulan lalu itu terbakar.

"Tadi malam ayam juga baru masuk..ada 20 ribu doc (Day of chicken)," kata Pundi Haryanto, Selasa (1/8/2023).

(*)

 

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved