Pemilu 2024
Elektabilitas Ganjar Melejit Berdasarkan Hasil Survei Litbang Kompas, Disusul Prabowo Lalu Anies
Bacapres dari partai berlogo banteng itu berada di angka 24,9 persen. Hal itu dinilai bisa berpengaruh terhadap pergerakan politik kedepannya.
Penulis: Tribun Network | Editor: Erlangga Bima Sakti
TRIBUNSOLO.COM - Elektabilitas bakal calon presiden (capres) dari PDI Perjuangan menempati posisi teratas berdasarkan hasil survei Litbang Kompas terbaru.
Bacapres dari partai berlogo banteng itu berada di angka 24,9 persen. Hal itu dinilai bisa berpengaruh terhadap pergerakan politik kedepannya.
Peneliti Litbang Kompas, Bambang Setiawan, mengatakan jika elektabilitas Ganjar Pranowo kini telah kembali ke posisi awal setelah sempat merosot pasca batalnya Piala Dunia U-20.
Baca juga: Survei Litbang Kompas: Elektabilitas Erick Thohir Naik, Ridwan Kamil-Sandiaga Uno Kompak Merosot
"Tampak, Ganjar kembali mulai mengejar ketertinggalan sebelumnya," ungkapnya, dikutip dari YouTube Kompas TV, Selasa (22/8/2023).
Selain itu, elektabilitas Ganjar itu kembali naik setelah pada Mei lalu turun.
"Nah, perolehan Ganjar kali ini kembali naik setelah pada Mei lalu turun di angka 22,8 persen," imbuh dia.
Sementara itu, angka tersebut hanya terpaut sedikit diatas elektabilitas lawan-lawannya, yakni Prabowo Subianto dan Anies Baswedan.
Baca juga: Soal Dukungan Politikus PDIP Budiman Sudjatmiko ke Prabowo, Gerindra tak Bisa Cegah karena Demokrasi
Prabowo Subianto memiliki elektabilitas 24,6 persen, sementara Anies Baswedan 12,7 persen.
"Jadi, saat ini, elektabilitas Ganjar tercatat di angka 24,9 persen, Prabowo Subianto 24,6 persen, dan Anies Baswedan di angka 12,7 persen," pungkas dia. (*)
Gibran Menyambut Bergabungnya PKS di Koalisi Pemerintah, Soal PDIP Tunggu Keputusan Prabowo |
![]() |
---|
Gagal Dilantik, Caleg dari PDIP Datangi Kantor KPU Lagi dan Minta Tunda Pelantikan DPRD Karanganyar |
![]() |
---|
Anggota DPRD Boyolali Periode 2024-2029 Dilantik, Susetya Kusuma Jadi Ketua Sementara |
![]() |
---|
Jalan Tarso dan Teguh di Pilkada Wonogiri Jateng Makin Terbuka, Golkar Beri Rekomendasi |
![]() |
---|
Blak-blakan Teguh Prakosa Bicara Soal Koalisi di Solo Jateng: Sebut Masih Cair, Bisa Berubah |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.