Viral
Viral Momen Ammar Zoni dan Irish Bella Ketemu tapi Tak Tegur Sapa, Begini Pandangan Psikolog
Sebuah video yang memperlihatkan momen pertemuan Ammar Zoni dan Irish Bella dalam sebuah acara kajian Umi Pipik, viral di media sosial.
Penulis: Tribun Network | Editor: Naufal Hanif Putra Aji
TRIBUNSOLO.COM - Sebuah video yang memperlihatkan momen pertemuan Ammar Zoni dan Irish Bella dalam sebuah acara kajian Umi Pipik, viral di media sosial.
Pasalnya keduanya tampak tidak saling bertegur sapa.
Baca juga: Viral Loper Koran Disabilitas Tawarkan Jasa Les Gitar Keliling, Kerap Diremehkan karena Fisiknya
Usut punya usut momen tersebut terjadi setelah Ammar Zoni resmi bebas dari penjara pada kasus narkoba.
Terkait viralnya video tersebut, seorang psikolog Nurchayati mengungkapkan alasan pasangan ini memilih untuk saling diam saat ini.
Dikutip dari YouTube Cumi Cumi, Nurchayati menyebut kemungkinan kini Ammar dan Bella berusaha fokus pada hidup masing-masing.
Menurutnya pasangan yang sudah dikaruniai dua anak ini tampak tak mau semakin meruncingkan masalah yang kini harus dihadapi.
Hal tersebut diketahui dimaksudkan demi kebaikan bagi keduanya.
"Bisa jadi dia berupaya untuk tidak semakin meruncingkan masalah yang saat ini dihadapinya,
supaya bisa semakin fokus pada hidupnya, pada tujuan yang ingin dicapai, dan kebaikan-kebaikan lainnya," jelasnya.
Terlebih, Nurchayati menilai masih ada keinginan antara keduanya untuk saling mempertahankan rumah tangga.
Karena mungkin, dijelaskan Nurchayati, ada masa-masa introspeksi diri yang sudah dilewati Ammar selama dipenjara.
"Keinginan untuk tetap bertahan, karena mungkin 'masa kesendiriannya' ada evaluasi-evaluasi tentang kesalahannya, tentang semua yang terjadi.
Baca juga: Viral Pemilik Mobil Camry Hybrid Ganti Baterai Capai Rp 47 Juta, Pihak Toyota Buka Suara
Lalu tersadarkan akan makna rumah tangga dan pernikahan," ungkapnya.
Di akhir, Nurchayati menilai setelah langkah-langkah evaluasi diri itu, kemungkinan niat Ammar untuk mempertahankan rumah tangga semakin besar.
"Bisa jadi itu membuat seseorang jadi punya keinginan untuk mempertahankan," timpalnya.
(Tribunnews.com/Ayu)
| Viral Video Wali Kota Solo Respati Ardi Minta Warga yang Tak Pernah Srawung Dilaporkan ke RT |
|
|---|
| Kisah Haru dan Inspiratif Tukang Sepuh Emas di Solo Kuliahkan 2 Anaknya di ITB, Didatangi Rektor |
|
|---|
| Sosok Sudewo Bupati Pati Viral Naikkan PBB 250 Persen: Lulusan UNS, Pernah Nyalon Bupati Karanganyar |
|
|---|
| Viral di Solo, Beredar Unggahan Tanah Nganggur 2 Tahun Bakal Disita Negara, Cek Faktanya |
|
|---|
| Setelah Terima SK PPPK, Puluhan Guru di Sejumlah Daerah Izin Gugat Cerai Suami, Termasuk di Wonogiri |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.