Pemilu 2024
Penghitungan Suara di TPS Tempat Megawati Nyoblos: Ganjar-Mahfud Terbawah, Anies-Muhaimin Tertinggi
Berdasarkan perhitungannya ternyata bukan pasangan Ganjar Mahfud yang menang di TPS tersebut.
Penulis: Tribun Network | Editor: Naufal Hanif Putra Aji
TRIBUNSOLO.COM - Perhitungan suara di TPS tempat Ketua Umum DPP PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri bersama keluarga menggunakan hak suaranya pada Pemilu 2024, telah selesai dihitung
Diketahui sebelumnya, Megawati mencoblos di TPS 053 Kebagusan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Rabu (14/2/2024).
Baca juga: Gibran Terbang ke Jakarta Setelah Nyoblos di Solo, Bakal Pantau Quick Count Bersama Prabowo
Berdasarkan perhitungannya ternyata bukan pasangan Ganjar Mahfud yang menang di TPS tersebut.
Diketahui Anies-Muhaimin memperoleh suara sebanyak 113. Sedangkan, Prabowo-Gibran 76 suara dan Ganjar-Mahfud 67 suara. sementara tidak sah sebanyak 3 surat suara.
Pesan Megawati Usai Mencoblos: Jangan Takut dan Ragu, Pilihlah dengan Hati Nurani
Dilansir dari KompasTV, Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri mengingatkan kepada seluruh rakyat Indonesia untuk menggunakan hak suaranya dengan hati nurani.
Megawati menegaskan, rakyat Indonesia tidak perlu ragu apalagi takut untuk memilih berdasarkan hati nurani.
Pernyataan itu disampaikan oleh Megawati Soekarnoputri didampingi anaknya Puan Maharani di Tempat Pemungutan Suara (TPS) No 53 di Jalan Kebagusan, Jakarta Selatan, Rabu (14/2/2024).
“Ini adalah hak rakyat untuk memilih seseorang dengan demikian maka jangan takut, jangan juga ragu, pilihlah dengan hati nurani, ucap Megawati.
“Karena Pemilu ini sebenarnya hanya sarana sementara untuk mencari seorang pemimpin bagi negara kita supaya dapat memimpin seluruh rakyat Indonesia yang kita cintai dan pemimpin itu seharusnya mengayomi seluruh rakyat Indonesia dimanapun juga mereka berada.”
Baca juga: Viral Pose Kocak Komeng di Surat Suara Caleg DPD, Ternyata Ada Kisah Lucu di Baliknya
Lebih lanjut, Megawati berharap pemilu 2024 yang dilaksanakan hari ini benar-benar diawasi oleh semua pihak atau masyarakat.
Sehingga tidak ada lagi kecurangan apalagi intimidasi terhadap paslon yang berkompetisi di Pilpres 2024.
“Tolong diingat, jadi saya sangat berharap bahwa Pemilu pun yang sekarang ini, tidak ada lagi kekurangan. Jadi kalian wartawan-wartawan, Saya juga minta untuk ikut mengawasi siapapun yang melakukan intimidasi, kecurangan, dan lain sebagainya harus dilaporkan,” ujar Megawati.
(Tribun/KompasTV)
Gibran Menyambut Bergabungnya PKS di Koalisi Pemerintah, Soal PDIP Tunggu Keputusan Prabowo |
![]() |
---|
Gagal Dilantik, Caleg dari PDIP Datangi Kantor KPU Lagi dan Minta Tunda Pelantikan DPRD Karanganyar |
![]() |
---|
Anggota DPRD Boyolali Periode 2024-2029 Dilantik, Susetya Kusuma Jadi Ketua Sementara |
![]() |
---|
Jalan Tarso dan Teguh di Pilkada Wonogiri Jateng Makin Terbuka, Golkar Beri Rekomendasi |
![]() |
---|
Blak-blakan Teguh Prakosa Bicara Soal Koalisi di Solo Jateng: Sebut Masih Cair, Bisa Berubah |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.