Pemilu 2024
Blak-blakan Prabowo, Mengaku Tak Malu Sebut Dirinya Tim Presiden Jokowi
Prabowo mengaku tidak malu menyebut dirinya tim dari Jokowi. Ini dia katakan dalam agenda Mandiri Investment Forum yang digelar di Jakarta.
Penulis: Tribun Network | Editor: Ryantono Puji Santoso
TRIBUNSOLO.COM - Calon Presiden (Capres) nomor urut 01 Prabowo Subianto tak malu menyebut dirinya tim dari Presiden Jokowi.
Dikutip dari Kompas.com, Prabowo mengatakan ini saat agenda Mandiri Investment Forum yang digelar di Jakarta pada Selasa (5/3/2024) kemarin.
Dia tak ragu disebut masuk dalam timnya Presiden Jokowi.
Bahkan, dia juga mengatakan tak perlu mengubah navigasi jika sudah mendekati arah tujuan.
“Saya kira transisinya akan sangat mulus karena seperti yang Anda ketahui, dari tiga kandidat (pemilu presiden), tim saya sangat terbuka mengatakan bahwa kami adalah bagian dari tim Jokowi,” kata Prabowo dikutip dari YouTube Kompas TV.
Baca juga: Prabowo Percaya Diri Akan Dilantik, Janjikan Transisi Halus
Selain itu, Prabowo juga yakin pencalonan dirinya sebagai Capres tahun 2024 ini lancar.
Dia bahkan tidak ragu mengatakan bila dirinya nanti akan dilantik pada 20 Oktober nanti.
Pernyataan Prabowo di depan para investor ini didukung tepuk tangan dari para hadirin Mandiri Investment Forum.
“Insya Allah saya akan dilantik pada 20 Oktober,” tutur Prabowo diiringi tepuk tangan hadirin.
Seperti diketahui, Prabowo kini maju sebagai Capres didampingi putra sulung Presiden Jokowi, Gibran Rakabuming Raka. (*)
| Gibran Menyambut Bergabungnya PKS di Koalisi Pemerintah, Soal PDIP Tunggu Keputusan Prabowo |
|
|---|
| Gagal Dilantik, Caleg dari PDIP Datangi Kantor KPU Lagi dan Minta Tunda Pelantikan DPRD Karanganyar |
|
|---|
| Anggota DPRD Boyolali Periode 2024-2029 Dilantik, Susetya Kusuma Jadi Ketua Sementara |
|
|---|
| Jalan Tarso dan Teguh di Pilkada Wonogiri Jateng Makin Terbuka, Golkar Beri Rekomendasi |
|
|---|
| Blak-blakan Teguh Prakosa Bicara Soal Koalisi di Solo Jateng: Sebut Masih Cair, Bisa Berubah |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.