Seleb Korea Selatan
Mirip NewJeans Banget, Konsep ILLIT Girl Group Baru HYBE Dinilai Tak Memiliki Ciri Khas
ILLIT merupakan grup beranggotakan lima orang, dengan anggota yang terpilih dari reality survival R U NEXT?.
Penulis: Tribun Network | Editor: Rifatun Nadhiroh
TRIBUNSOLO.COM - ILLIT (I'LL-IT atau I Will Be It) girl group baru besutan HYBE Entertainment akan resmi debut ke industri musik Korea Selatan.
Teaser debutnya sudah dirilis pada Rabu, 6 Maret 2024.
ILLIT merupakan grup beranggotakan lima orang, dengan anggota yang terpilih dari reality survival R U NEXT?
Baca juga: Daftar 22 Kontestan R U Next? Sudah Dirilis, Ada Peserta Kelahiran 2011 Diduga Masih SD
R U Next? adalah sebuah acara kompetisi realitas grup vokal perempuan Korea Selatan tahun 2023.
Acara tersebut merupakan acara idol survival show besutan HYBE dan BELIFIT versi perempuan dari acara I-LAND yang membentuk ENHYPEN.
Kini ILLIT siap debut, namun sudah menuai banyak komentar.
Saat menghadiri Paris Fashion Week, gaya dan riasan anggota ILLIT juga menjadi sorotan dan disebut meniru NewJeans.
Tak sedikit yang menganggap penampilan ILLIT sangat mengingatkan dengan NewJeans.
Netizen juga membandingkan ILLITdengan f(x), girl groip yang dipelopori oleh Min Hee Jin, CEO yang mendebutkan NewJeans.
Berikut sejumlah komentar netizen Korea:
Baca juga: Bikin BLINK Kaget, Lisa BLACKPINK Kenakan Louis Vuitton di Paris Fashion Week 2024, Celine Gimana?
"Rasanya terlalu mirip NewJeans"
"Mereka memadukan NewJeans dengan f(x)"
"Mereka lebih cantik dari NewJeans, tapi mengapa mereka merusak pengaruhnya dengan membuat konsep NewJeans?"
"Bahkan secara internasional, di reel mereka, semua komentar hanya mengatakan betapa miripnya mereka dengan NewJeans"
(*)
| Aktor Choi Jung Woo Meninggal Dunia, Kerap Berperan Sebagai Ahjussi di Drakor | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| IU dan Lee Jong Suk Lagi-lagi Digosipkan Putus, Kenalan Dekat Sebut Masih Pacaran | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Jeon Somin Hengkang, Ji Yeeun Kini Jadi Anggota Tetap Running Man : Penggemar Indonesia Adu Komentar | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Byeon Woo Seok Sudah OTW ke Jakarta untuk Fanmeeting, Ada Penggemar Jadi Korban Penipuan Tiket | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Belum 2 Tahun Menikah, Jiyeon T-Ara Tiba-tiba Diisukan Cerai dengan Sang Suami | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
	
						
							
                
												      	
												      	
												      	
												      	
												      	
				
			
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.