Berita Solo
Teror KBS di IBL 2024, Kentrell Barkley Dikunci, Bali United Tetap Dibikin Mati Kutu
Torehan menakjubkan diukir oleh tim debutan, Kesatria Bengawan Solo (KBS) di ajang Indonesia Basketball League (IBL) 2024.
Penulis: Andreas Chris Febrianto | Editor: Adi Surya Samodra
TribunSolo.com / Tribunnews.com / Muhammad Nursina
Potret laga tim debutan asal Solo, Kesatria Bengawan Solo (KBS) usai tumbangkan Bali United Basketball di GOR Sritex Arena, Sabtu (4/5/2024) malam.
Tim asal Kota Bengawan ini tercatat berhasil mengamankan tren 11 kemenangan secara beruntun. Catatan ini turut melambungkan posisi KBS ke peringkat kedua klasemen sementara.
Mereka meraih 23 poin dari 12 laga. Jumlah ini memperbesar kans mereka menembus fase play-off.
Meski demikian, Efri Meldi mengingatkan pemainnya untuk tak cepat puas dengan hasil sementara yang mampu diraih KBS.
“Ini kemenangan ke-11 beruntun kami. Saya bersyukur atas hasil ini. Saya ingin para pemain untuk tidak sombong. Karena, kami saat ini masih mencapai setengah perjalanan,” ucap dia.
“Saya ingin anak-anak tetap bekerja keras, agar ke depannya kami bisa meraih target yang lebih tinggi pada musim pertama di IBL 2024 ini,” pungkasnya.
(*)
Berita Terkait: #Berita Solo
| Biaya Hidup di Kota Solo Murah? Simak Faktor yang Membuat Biaya Hidup di Surakarta Relatif Murah |
|
|---|
| 5 Toko Jas Hujan di Solo Jateng, Sediakan Aneka Jas Hujan Berkualitas dan Harga Bervariasi |
|
|---|
| Nikmati Pensiun di Solo Jateng, Jokowi Banyak Tawaran jadi Juru Kampanye Calon Kepala Daerah |
|
|---|
| Saat Kaesang Gendong Bocah Bernama Gibran, Ingatkan ke Warga Kalau Jokowi Sudah Pulang ke Solo |
|
|---|
| Daftar Tarif Jalan Tol Solo-Klaten, Tak Lagi Gratis Mulai Besok Sabtu 2 November 2024 |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.