Berita Seleb

Pengakuan Mengejutkan Tetangga soal Hubungan Pedangdut Happy Asmara dan Gilga Sahid

Gilga bahkan disebut kerap mendampingi Happy Ketika pulang ke rumah di Kediri dan menginap.

Penulis: Tribun Network | Editor: Rifatun Nadhiroh
Instagram
Happy Asmara dan Gilga Sahid pacaran 

TRIBUNSOLO.COM - Pernikahan pedangdut Happy Asmara dan Gilga Sahid sudah semakin dekat.

Gilga dsudah membuat surat izin untuk numpang nikah di tempat asal Happy, di Kediri.

Namun menurut pengakuan tetangga Happy, sang pedangdut sudah nikah secara siri dengan Gilga.

“Kalau menikah resmi belum, mungkin sudah (nikah siri) kalau itu. Tapi kalau secara negara masih persiapan. Untuk kapan tanggal pastinya saya tidak tahu” ujar tetangga Happy, Yeni.

Baca juga: Selebgram Shasa Zhania Resmi Dilamar Sang Kekasih, Sempat Viral Gara-gara Cincin Tunangan Hilang

Gilga bahkan disebut kerap mendampingi Happy Ketika pulang ke rumah di Kediri dan menginap.

Tetangga lainnya juga mengatakan demikian, jika memang Happy dan Gilga akan menikah.

Namun, ketua RT setempat mengatakan belum mendapat laporan soal pernikahan dari keluarga.

Sementara itu, sebelumnya Gilga sudah menyebut Happy sebagai istrinya.

Baca juga: Syahrini Bakal Lahiran di Singapura? Minta Hal ini pada Sang Ibunda Wati Nurhayati

"Guys, aku kenalin ini istriku," tutur Gilga Sahid dalam bahasa Jawa dikutip dari TikTok @garis_gh67, Senin (22/4/2024).

"Intinya lagu yang aku bawakan hari ini dengan istriku, kalian yang ngajak pacarnya ke sini, rugi. Pacaran aja nggak dinikahi," sambung Gilga Sahid.

"Untung aku udah kamu nikahin," sahut Happy Asmara.

"Udah jangan dibilangi ke orang-orang," kata Gilga.

(*)

 
Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved