Klaten Bersinar
Selamat Datang di Klaten Bersinar

Pilkada 2024

Sosok Slamet Warsito yang Viral Pamer Saldo ATM Rp200 Miliar, Bertekad Maju di Pilkada Pati 2024

Tahun 2024 ini, pria berusia 67 tahun ini akan kembali meramaikan bursa Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Kabupaten Pati.

Penulis: Tribun Network | Editor: Hanang Yuwono
TribunMuria.com/Mazka Hauzan Naufal/Istimewa
Slamet Warsito bakal calon Bupati Pati yang pamer saldo capai Rp200 Miliar Artikel ini telah tayang di PosBelitung.co dengan judul Biodata dan Sumber Uang Slamet Warsito yang Pamer Saldo Rp200 Miliar, Ingin Maju di Pilkada Pati, https://belitung.tribunnews.com/2024/08/27/biodata-dan-sumber-uang-slamet-warsito-yang-pamer-saldo-rp200-miliar-ingin-maju-di-pilkada-pati. 

"Kartu BRI, bismillah."

"200 miliar, buat Pilkada, doanya saja, Insya Allah diambil besok untuk Pati tercinta," ucap pria yang memegang kamera.

Jumlah saldo yang tertera di mesin ATM mencapai 12 digit, tepatnya Rp 200.099.858.000.

Sosok Slamet Warsito

Diketahui, pria dalam video tersebut adalah Slamet Warsito.

Slamet Warsito lahir di Pati, 2 Juli 1955.

Ia memiliki nama lengkap Dr H M Slamet Warsito, MT.

Slamet Warsito merupakan pengusaha bidang properti.

Dia meraih gelar doktor teknik sipil dari Universitas Diponegoro (Undip) Semarang pada 2018.

Warga Kelurahan Pati Lor, Kecamatan Pati ini telah lama berkecimpung di dunia bisnis sebagai pengembang perumahan.

Slamet Warsito kini maju jadi bakal calon Bupati Pati di Pilkada 2024.

Pria yang akrab disapa Mamik ini sudah berulang kali mengikuti Pilkada Pati.

Pria berusia 68 tahun ini telah menyambangi sejumlah partai politik, baik untuk mendaftarkan diri maupun menjalin komunikasi politik.

Dilansir laman Open Data KPU, Slamet Warsito juga pernah meramaikan kontestasi pemilihan anggota legislatif (Pileg) 2019 sebagai Caleg di Dapil Jateng I.

Dia juga pernah menjadi Kepala Desa Muktiharjo, Kecamatan Margorejo, Pati pada 1985-1993.

Artikel ini telah tayang di Tribun Jateng

Sumber: Tribunnews.com
Halaman 3 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved