Berita Boyolali Terbaru

Korban Teror Teletong Sapi Boyolali Semuanya Wanita

Sembilan orang korban teror teletong sapi di Kabupaten Boyolali semuanya merupakan wanita.

Penulis: Eka Fitriani | Editor: Fachri Sakti Nugroho
TRIBUNSOLO.COM/EKA FITRIANI
Kasubbag Hukum Humas dan Sistem Informasi Management RSUD Pandan Aran Boyolali, Handayani saat dikonfirmasi awak media, Boyolali, Kamis (22/8/2019) 

Laporan Wartawan TribunSolo.com, Eka Fitriani

TRIBUNSOLO.COM, BOYOLALI - Sembilan orang korban teror teletong sapi di Kabupaten Boyolali semuanya merupakan wanita.

Hal tersebut diungkapkan Kasubbag Hukum Humas dan Sistem Informasi Management RSUD Pandan Aran Boyolali, Handayani kepada Tribunsolo.com.

"Dari 9 korban yang melapor ke kami semuanya perempuan," katanya Kamis (22/8/2019) sore.

"Mungkin korbannya lebih dari itu tapi yang melapor ke kami baru 9," katanya.

9 Karyawan RSUD Pandan Aran Boyolali Jadi Korban Teror Pelemparan Teletong Sapi

Sedangkan waktu kejadian dilakukan usai perawat dan karyawan ini pulang dari berjaga mulai pukul 19.30 WIB.

Kejadian pelemparan pertama korban dimulai pada 21 Juni 2019 hingga berlanjut dan paling akhir terjadi yakni 13 Agustus 2019.

Lantaran banyaknya laporan, akhirnya pihak rumah sakit membuat laporan secara resmi ke Polres Boyolali pada 29 Juli 2019.

pertama korban dimulai pada 21 Juni 2019 hingga berlanjut dan paling akhir terjadi yakni 13 Agustus 2019.

Banyak Korban Teror Kotoran Sapi di Boyolali, Polres Boyolali Cari Pelaku

Pelemparan kotoran sapi tersebut sempat viral di media sosial.

Korban dari pelemparan tersebut bermacam-macam namun sasarannya rata-rata adalah wanita.

Saat ini Polres Boyolali tengah melakukan penyelidikan untuk mengetahui identitas pelaku.(*)

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved