Kebakaran di Sragen
Ditinggal Kerja, Rumah di Kroyo Sragen Hangus Terbakar, Perabotan dan Elektronik Tak Tersisa
Sebuah rumah di Kelurahan Kroyo, Kecamatan Karangmalang, Kabupaten Sragen, hangus terbakar pada Kamis (9/10/2025)
Penulis: Septiana Ayu Lestari | Editor: Putradi Pamungkas
Laporan Wartawan TribunSolo.com, Septiana Ayu Lestari
TRIBUNSOLO.COM, SRAGEN - Sebuah rumah di Kelurahan Kroyo, Kecamatan Karangmalang, Kabupaten Sragen, hangus terbakar pada Kamis (9/10/2025) sekitar pukul 09.57 WIB.
Kepala Bidang Pemadam Kebakaran (Damkar) Satpol PP Kabupaten Sragen, Tommy Isharyanto, menjelaskan bahwa kebakaran terjadi tak lama setelah pemilik rumah berangkat bekerja.
Lokasi tersebut berjarak kurang lebih 35 kilometer atau perjalanan berkendara 50 menit dari kota Solo.
"Sekitar pukul 08.00 WIB, pemilik rumah berangkat bekerja. Selang beberapa menit, tetangga korban mendengar suara ledakan dari dalam rumah korban," kata Tommy kepada TribunSolo.com.
"Setelah diperiksa, dikagetkan api sudah besar yang berasal dari dalam kamar korban," tambahnya.

Karena panik dan khawatir api merambat ke rumah di sekitarnya, tetangga korban langsung berteriak dan berlari meminta bantuan warga sekitar.
Warga yang mendengar teriakan tersebut segera menghubungi petugas Pemadam Kebakaran Kabupaten Sragen untuk meminta bantuan pemadaman.
"Selesai pemadaman pada pukul 11.05 WIB," kata Tommy.
Baca juga: Kerugian Kebakaran Pasar Kota Wonogiri Tembus Rp 81,5 Miliar
Akibat kejadian ini, rumah berukuran 8 meter x 9 meter mengalami kerusakan parah dan hangus terbakar.
Seluruh perabotan dan barang elektronik di dalam rumah juga ludes dilalap api.
(*)
Kebakaran Landa Kandang Ayam di Sragen, 4.200 Anak Ayam Mati Terpanggang |
![]() |
---|
Teriakan Warga Ngrampal Sragen Bikin Geger, Lihat Api Membakar Kandang JeramiĀ |
![]() |
---|
Rumah Warga Gabugan Sragen Ludes Terbakar, Gegara Pemilik Masak Sayur lalu Ditinggal Main HP |
![]() |
---|
Detik-Detik Api Lahap Lahan Tebu di Sragen, Pengendara Motor Gerak Cepat Panggil Pemilik Lahan |
![]() |
---|
Fakta Lansia Tewas Terbakar di Lahan Tebu Sragen: Ditemukan dalam Posisi Terlentang |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.