Prabowo Resmikan RS Jantung di Solo
Baru Diresmikan Prabowo, RS Jantung Emirates Indonesia di Solo Ternyata Kekurangan Tenaga Medis
Wali Kota Solo Respati Ardi mengakui Pemkot Solo masih kekurangan tenaga medis untuk mengoperasikan RS Jantung Emirates Indonesia secara optimal.
Penulis: Ahmad Syarifudin | Editor: Vincentius Jyestha Candraditya
“Perlu diketahui lahan ini di atas milik warga Kota Solo. Harapannya benar-benar kemanfaatan dirasakan oleh nggak hanya warga Solo tapi seluruh Indonesia. Hanya ada 4 di Indonesia seperti ini,” terangnya.
Untuk mempersiapkan pengambilalihan pengelolaan, Pemkot kini menyusun roadmap pendidikan dan penguatan SDM kesehatan sejak dini.
Ia juga mendorong warga Solo yang berminat menjadi dokter agar berkomitmen mengabdi di kotanya.
“Saya mohon warga Solo yang punya kemampuan untuk bisa sekolah dokter siap memfasilitasi hingga lulus dan ada komitmen. Kalau di sekolahkan jangan ke kota lain. Di Kota Solo masih sangat membutuhkan tenaga medis,” jelasnya.
Dalam peresmian tersebut, Presiden Prabowo ikut meninjau berbagai fasilitas rumah sakit didampingi sejumlah pejabat kementerian dan pemerintah daerah.
Respati menyebut Presiden memberi perhatian besar pada detail bangunan dan layanan.
“Desain, kemanfaatan lahan, simbol, proses pengerjaan dan lain-lain. Ruang operasi, bedah, klinik semua fasilitas diperiksa. Sangat senang sekali. Impiannya seperti ini lebih banyak di Kota Solo tidak hanya di sini,” ungkap Respati.
RS Jantung Emirates
RS Kardiologi Emirates-Indonesia
Solo
Prabowo
Respati Ardi
TribunBreakingNews
Breaking News
Multiangle
Tenaga Medis
| Prabowo Tiba di RS Jantung Emirates Indonesia, Disambut Salam Hormat Wali Kota Solo Respati |
|
|---|
| Dibangun di Era Gibran, Diresmikan Prabowo! RS Jantung Emirates-Indonesia di Solo Siap Beroperasi |
|
|---|
| Kondisi RS Jantung Emirates Indonesia di Solo Jelang Kedatangan Prabowo, Dijaga Ketat Aparat |
|
|---|
| Diresmikan Prabowo Hari Ini, Pembangunan RS Jantung Emirates Indonesia di Solo Telan Rp417 Miliar |
|
|---|
| BREAKING NEWS: Presiden Prabowo Resmikan RS Jantung Emirates Indonesia di Solo Hari Ini |
|
|---|
