Pilpres 2019
Jawaban Kaesang Pangarep saat Ditanya soal Kemungkinan Jokowi Terpilih Lagi pada Pilpres 2019
Putra bungsu capres nomor urut 01 Joko Widodo (Jokowi), Kaesang Pangarep, telah menggunakan hak pilihnya TPS nomor 38 Kampung Tirtoyoso, Manahan.
Penulis: Noorchasanah Anastasia Wulandari | Editor: Noorchasanah Anastasia Wulandari
TRIBUNSOLO.COM - Putra bungsu capres nomor urut 01 Joko Widodo (Jokowi), Kaesang Pangarep, telah menggunakan hak pilihnya TPS nomor 38 Kampung Tirtoyoso, Manahan, Banjarsari, Solo.
Kaesang datang ke tempat pemungutan suara (TPS) bersama sang kakak, Gibran Rakabuming, Rabu (17/4/2019) pagi.
Tampak ia mengenakan kaus berwarna putih.
• Mahfud MD Ledek Said Didu yang Kembali Aktif di Twitter, Ungkap Hobi Baru Said yang Nyeleneh
Putra Jokowi yang menekuni bisnis usaha berjualan naget pisang ini pun sempat menjawab sejumlah pertanyaan yang dilontarkan awak media.
Termasuk jika nanti sang ayah, Jokowi, kembali terpilih menjadi Presiden RI selama 5 tahun ke depan.
Awalnya Kaesang ditanya soal kepulangan dari ibadah umrah.
• Seusai Celupkan Jari ke Tinta, Ibunda Jokowi Salam Jempol dan Minta Doa kepada Rakyat Indonesia
Ia mengaku langsung bekerja setelah tiba di tanah air.
"Kemarin istirahat dulu ya sepulang umrah?" tanya seorang awak media seperti terlihat dalam tayangan Live Event Pemilu 2019 di MetroTV.
"Enggak lah, kerja dulu," jawab Kaesang yang kemudian diikuti tawa awak media yang mengerubunginya.
• Lihat Foto-foto Artis Indonesia seusai Nyoblos hingga Hamish Daud Akhirnya Beberkan Pilihannya
Kemudian ia ditanyai soal persentase kemenangan sang ayah pada Pilpres 2019.
Adik Gibran ini pun mengaku tidak terlalu ikut campur soal prediksi perolehan suara karena dirinya bukan bagian dari tim pemenangan.
"Tanya yang berkepentingan, saya kan bukan tim pemenangan," jawabnya.
• Cerita Syahrini yang Tetap Berangkat ke TPS Meski Kakinya Terluka Parah Gara-gara Suami, Kok Bisa?
Ia kemudian ditanya soal harapannya jika Jokowi kembali menjabat sebagai presiden.
"Harapannya jika Pak Jokowi kembali terpilih?" tanya seorang awak media.
"Bapak (Jokowi, red) terpilih atau enggak terpilih pun, saya tetap masih jualan pisang sama jualan kopi kok, enggak ada bedanya," jawab Kaesang dengan mimik datar.
• Ibunda Jokowi Habiskan Waktu 9 Menit di Bilik Suara untuk Mencoblos 5 Surat Suara Pemilu 2019
Setelah menjawab sejumlah pertanyaan media, Kaesang pun meminta undur diri meninggalkan TPS.
Seusai menggunakan hak pilihnya, Kaesang pun sempat menuliskan beberapa cuitan di Twitter.
Ia pun menanyakan soal hasil wawancaranya dengan awak media selama di TPS kepada warganet di Twitter.
• Prabowo Subianto Nyoblos Ditemani Fadli Zon, Langsung Pose Dua Jari seusai Celup Tinta
"GIMANA KATA-KATA SAYA TADI DI TIPI?
BERFAEDAH TIDAK?" tanyanya.
Melalui cuitannya, ia mengaku bahwa ia sengaja menahan tawa saat wawancara berlangsung.
• Gibran Rakabuming dan Kaesang Pangarep Temani Jokowi Kunjungi Raja Salman, Intip Penampilannya
"WAKTU DIWAWANCARA SAYA PENGEN KETAWA TAPI HARUS DITAHAN. HARUS," lanjutnya.
Sebelumnya, nenek Kaesang atau ibunda Jokowi, Sudjiatmi Notomiharjo, tiba lebih dulu di tempat pemungutan suara (TPS) nomor 38,.
Ia datang bersama sejumlah sanak saudaranya menggunakan Fortuner berwarna putih.
Bahkan dia tampak mendapatkan pengawal pria bertubuh tegap yang berjumlah beberapa orang.
• Bergabung dalam Kampanye Jokowi di GBK, Kaesang Pangarep: Seharusnya Sekalian Jualan Pisang dan Kopi
Ibunda Jokowi menggunakan pakaian kebaya putih dan jilbab merah marun.
Dia lantas mengisi presensi dan dipersilakan duduk di ruang tunggu bersama sejumlah masyarakat yang tengah menunggu giliran untuk menggunakan hak pilihnya dalam Pemilu 2019.
"Bu Sudjiatmi di TPS nomor satu," tutur petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) dengan pengeras suara. (*)