Ahok Rayakan Ulang Tahun ke-55 Bersama Keluarga, Terungkap Puput Nastiti Devi Hamil Anak Kedua
Dalam potret tersebut terungkap pula bahwa Puput sedang mengandung anak keduanya.
Penulis: Rifatun Nadhiroh | Editor: Hanang Yuwono
Sosok Ahok di Mata Puput
Menurut Puput, sang suami adalah sosok yang mengerti keinginan wanita.
Meskipun tak selalu romantis dan terkadang mudah tersulut emosi, di mata Puput, Ahok adalah sosok pria yang mengerti keinginan wanita untuk disayang dan diperhatikan, dengan hal-hal kecil.
Baca juga: Potret Cantik Selvi Ananda Saat Jalankan Tugas Sebagai Istri Wali Kota Solo, Tuai Pujian Netizen
Contoh sederhana yang dilakukan Ahok dan membuat Puput bahagia adalah selalu memberitahu keberadaannya tanpa diminta.
"Bapak bilang enggak mau bikin orang rumah khawatir,"
"Suka seneng aja, ternyata perhatian banget, kasih kabar," kata Puput.
Bantah Tak Akur dengan Anak Ahok dan Veronica
Puput mengaku senang jika ketiga anak Ahok dari pernikahan terdahulunya datang ke rumah.
Baca juga: Alice Norin Positif Covid Meski Sudah 2 Kali Vaksin, Jalani Isoman dan Tetap Beri ASI untuk Anak
Ia seakan membantah isu yang beredar kalau hubungan dia tak baik, terutama dengan anak perempuan Ahok.
"Kemarin hari Minggu datang ke rumah kok. Nicho sama Nathania datang ke rumah," kata Puput dalam sebuah wawancara.
(*)