Berita Karanganyar Terbaru
Jadwal Vaksin Karanganyar Hari Ini : Pelaku Objek Wisata dan UMKM Lakukan Vaksinasi Dosis Pertama
Pelaku usaha wisata dan pelaku UMKM di kawasan Tawangmangu melakukan vaksinasi pada Minggu (29/8/2021).
Penulis: Fristin Intan Sulistyowati | Editor: Ryantono Puji Santoso
Laporan Wartawan TribunSolo.com, Fristin Intan Sulistyowati
TRIBUNSOLO.COM, KARANGANYAR - Pelaku usaha wisata dan pelaku UMKM di kawasan Tawangmangu melakukan vaksinasi pada Minggu (29/8/2021).
Pantauan di lapangan, vaksinasi dilakukan sejak pukul 09.30 WIB.
Terlihat antusias dari warga yang melakukan vaksinasi.
Baca juga: Info Terbaru Vaksin Sputnik-V di Indonesia : Resmi, Sudah Dapat Persetujuan dari BPOM
Baca juga: Puluhan Eks Napiter Jalani Vaksinasi Covid-19 di Solo, Penyuntikan Dipantau Langsung Kepala BNPT
Sebelumnya, warga diminta untuk melakukan pendataan terlebih dahulu di Resto The Lawu Park.
Barulah diarahkan ke lokasi vaksinasi di Objek Wisata The Lawu Park.
Pantuan dilapangan, para warga melakukan cek kesehatan yang dilakukan oleh Dokkes Polres Karanganyar.
Baca juga: Usai Batalkan Biaya Vaksin 50 Ribu, Buruh di Karanganyar Diintimidasi: Jangan Suka Posting di Medsos
Kompol Purbo Adjar Waskito, Wakapolres Karanganyar, mengatakan, target vaksinisasi para pekerja objek wisata di Tawangmangu.
"Targetnya seribu pelaku usaha dan pekerja ojek wisata dan paguyuban UMKM kuliner Tawangmangu," ungkapnya kepada Tribunsolo.com, Minggu (29/8/2021).
Vaksinasi menggunakan jenis vaksin Sinovac.
Baca juga: Ramai di Medsos Klaten, Ada Pejabat Pemkab Terima Vaksin Dosis ke-3, Begini Penjelasan PMI
Alasan pemilihan tempat di objek wisata The Lawu Park karena lokasi yang strategis.
"Lokasi cukup luas, serta memungkinkan untuk memberlakukan protokol kesalahan sehingga tidak menimbulkan kerumunan," ungkapnya.
Terkait kondisi objek wisata dipergunakan untuk vaksinisasi, Pihak The Lawu Park memberlakukan tiket gratis bagi yang melakukan vaksinasi
Hal itu disampaikan oleh Manager The Lawu Park Tawangmangu Anggun Nila Monica, kepada Tribunsolo.com, Minggu (29/8/2021).
Baca juga: Ramai di Medsos Klaten, Ada Pejabat Pemkab Terima Vaksin Dosis ke-3, Begini Penjelasan PMI
"Khusus hari ini yang vaksin di sini, kami gratiskan jadi bisa vaksin sekaligus wisata, selain itu kan sini mayoritas yang datang warga Tawangmangu juga," ungkapnya.
Dia berharap setelah adanya vaksinisasi dapat meningkatkan perekonomian di wilayah Tawangmangu.
Sebab sekitar 1 minggu ini, para pelaku usaha objek wisata Tawangmangu baru melakukan uji coba pembukaan dengan protokol kesehatan yang ketat.
"Mudah-mudahan daerah wisata Tawangmangu sehat dan wisatawan lokal dan luar daerah tidak kwatir saat berwisata," tutupnya. (*)
Daftar Lokasi Razia Motor Knalpot Brong di Karanganyar : Jembatan Jokowi hingga Waduk Lalung |
![]() |
---|
Tak Sepakat Wacana Penghapusan Jabatan Gubernur, Bupati Juliyatmono Usul Status Setingkat Menteri |
![]() |
---|
Kondisi Arus Lalu Lintas di Jalur Wisata Tawangmangu, Sempat Macet tapi Tak Lama |
![]() |
---|
Potret Ribuan Warga yang Padati Terminal Karangpandan Karanganyar, Ikut Meriahkan Imlek |
![]() |
---|
Tak Hanya Barongsai, Perayaan Imlek di Terminal Karangpandan Ada Pertunjukan Wushu hingga Reog |
![]() |
---|