Liga Inggris
Thomas Tuchel Bujuk Antonio Ruediger, Minta Bertahan di Chelsea, Demi Pertahankan Pemain Kesayangan
Thomas Tuchel berharap anak kesayangannya, Antonio Ruediger akan memperpanjang kontrak, yang akan habis akhir musim 2021-2022 nanti.
TRIBUNSOLO.COM – Masa depan bek tengah Chelsea, Antonio Ruediger masih belum jelas.
Kontrak pemain asal Jerman itu, akan rampung bersama Chelsea pada 30 Juni 2022 mendatang.
Itu berarti, kebersamaan Ruediger dengan The Blues berakhir pada akhir musim 2021-2022.
Kontrak anyar yang disodorkan Chelsea, hingga kini belum terbubuh tandatangan pemain 28 tahun itu.
Sejauh ini, selama musim 2021-2022, Ruediger telah bermain sebanyak 16 kali membela Chelsea di semua kompetisi.
Baca juga: Solskjaer Resmi Didepak Manchester United, Ronaldo : Semoga Berhasil, Temanku!
Baca juga: Mulai Terbuang, Chelsea Urungkan Niat Pinjamkam Hakim Ziyech, Meski Barcelona Terlanjur Ngiler
Dari 16 pertandingan, sebagai bek ia telah mencetak 2 gol dan satu assist.
Hal itu menunjukkan, jika Ruediger bermain cemerlang bersama Chelsea.
Ruediger juga menjadi pemain kepercayaan Thomas Tuchel, sejak menjadi pelatih anyar Chelsea sejak Januari 2021.
Thomas Tuchel menegaskan, jika belum adanya perpanjangan kontrak, tak berpengaruh pada performa Ruediger.
Baca juga: Jelang Chelsea vs Juventus, Tuchel Ragu Lukaku Bisa Ikut Bermain
"Hal itu tidak memengaruhi mentalitasnya, itu tidak memengaruhi kualitasnya, dan itu sama sekali tidak memengaruhi perilakunya," kata Tuchel seperti dikutip dari Goal International.
"Dia berkomitmen penuh untuk Chelsea."
"Saya benar-benar yakin dia merasakan kepercayaan dan rasa hormat dan cinta dari klub dan dari para penonton," ucap Tuchel.
Lebih lanjut, Tuchel pun berharap Ruediger akan memperbarui kontraknya di Chelsea.
Baca juga: Hakim Ziyech Cabut dari Chelsea? Thomas Tuchel : Dia Anggota Skuad Saat Ini
"Dia adalah pesaing besar dan dia berada di tempat yang tepat," sambungnya.
"Dia berada di liga paling kompetitif, dia berada di klub di mana dia benar-benar penting dan itu sangat cocok untuknya."
"Jadi mari kita bersabar dan semoga kita memiliki akhir yang baik," tutur juru taktik asal Jerman itu menambahkan. (*)