Viral
Lagi! Uang Jadul Dihargai Fantastis, Kini Uang Logam Rp 100 Gambar Rumah Gadang Jadi Buruan Kolektor
Uang Rp 100 bergambar uang gadang kini jadi incaran oara kolektor uang, bahkan mereka berani memberi harga fantastis koin tersebut.
Penulis: Tribun Network | Editor: Hanang Yuwono
TRIBUNSOLO.COM -- Sederet uang lawas kini jadi buruan kolektor dan dihargai mahal.
Kini yang terbaru ada uang pecahan Rp 100 bergambar rumah gadang.
Uang Rp 100 bergambar uang gadang kini jadi incaran oara kolektor uang, bahkan mereka berani memberi harga fantastis koin tersebut.
Sebaiknya bila Anda memilikinya di rumah, jangan dibuang.
Pasalnya, uang logam Rp 100 itu bisa laku jutaan rupiah.
Baca juga: Batal Dibuka karena Covid-19 Naik, PKL Alun-alun Karanganyar Lesu, Tak Jadi Keruk Pundi-pundi Uang
Baca juga: Kesaksian Warga Usai Gunung Kemukus Jadi Indah : Pesta Pora Banjir Uang karena Wisatawan Berdatangan
Ya, uang logam Rp 100 dibayar Rp 3 juta per keping, padahal bukan dari emas cepat jual selagi ada yang mau bayar mahal.
Anda bisa beli motor baru hanya dengan beberapa keping uang logam atau uang koin ini.
Namun perlu diketahui uang koin atau uang logam Rp 100 seperti apa yang laku Rp 3 juta per keping tersebut.

Diketahui, pada tahun 2019 lalu seorang kolektor mencari uang koin Rp 100 gambar rumah gadang dengan harga Rp 3 juta per keping.
Tawaran itu memang sudah lama diunggah di YouTube.
Hanya saja, jika kebetulan Anda menemukan uang koin seperti yang dicari, tidak ada salahnya menghubungi kolektor bersangkutan.
Pria tersebut mulai membahas uang yang sedang dicarinya.
"Saya sedang mencari koin 100 rupiah tahun 1973 tapi bukan seperti koin yang biasanya," ujar Youtuber itu.
Ia pun mengeluarkan banyak sekali uang koin Rp 100 bergambar rumah adat Minang itu.
Namun yang ia cari adalah uang berbahan aluminium.