Jumenengan Mangkunegara X
Bhre Cakrahutomo Naik Tahta Jadi Mangkunegara X: Presiden Jokowi Hadir, GPH Paundra Tak Terlihat
GPH Bhre Cakrahutomo Wira Sudjiwo, resmi menjadi KGPAA Mangkunegara X, melalui sejumlah prosesi pada acara jumenengan, Sabtu (12/3/2022).
Penulis: Agil Trisetiawan | Editor: Ryantono Puji Santoso
Semua orang yang hadir terlihat ceria menyambut Raja baru akan naik tahta.
Tamu mulai berdatangan sejak pagi hari.
Ratusan karangan bunga menghiasi halaman depan dan halaman dalam Pura Mangkunegaran.
Sejumlah tamu penting diundang dalam acara tersebut.

Di antaranya, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Wakil Wali Kota Solo Teguh Prakosa, putra mahkota raja Kanjeng Gusti Pangeran Adipati Anom Sudibyo Roji Putra Narendra, Gusti Kanjeng Ratu Wandansari atau Gusti Moeng, dan anggota DPRRI Fraksi PDI P Aria Bima.
Nampak, Ganjar, Teguh, dan Gusti Sudibyo kompak mengenakan pakaian adat jawa, dengan busana beskap dengan terusan kain batik, dan blangkon.
Jokowi Datang, Paundra Menghilang
Presiden Jokowi bahkan hadir dalam acara Jumenengan atau kenaikan tahta KGPAA Mangkunegara X, Sabtu (12/3/2022).
Orang nomor satu di Republik Indonesia itu datang pukul 11.51 WIB.
Memang, di hari Jumenengan berlangsung, Jokowi kebetulan mengikuti sejumlah acara di kampung halamannya, Kota Solo, yakni meresmikan gedung baru Universitas Sebelas Maret Solo, serta menghadiri pernikahan keponakannya.
Jokowi hadir memakai setelan jas.
Begitu hadir, Mantan Wali Kota Solo ini langsung memberikan selamat pada GPH Bhre Cakrahutomo Wira Sudjiwo, yang ditahbiskan menjadi Mangkunegara X.
Tapi, di balik kemeriahan tersebut, ada satu pecahan kaca, yang membuat jumenengan Mangkunegara X, tak sepenuhnya utuh.
Adalah sosok GPH Paundrakarna Jiwa Suryanagoro tak nampak pada acara tersebut.
Padahal, Paundra adalah kakak lain ibu dari Bhre, atau anak pertama dari raja yang mangkat, Mangkunegara IX.