Anies Baswedan ke Sragen

Di Hadapan Santri Ponpes Nurul Huda Sragen, Anies Baswedan Sebut Diberi Amanah Jadi Calon Presiden

Dalam kesempatan tersebut, Anies juga meminta doa restu kepada para santri. Doa yang disampaikan Anies, langsung diamini oleh para santri.

Tribunsolo.com/Septiana Ayu Lestari
Anies Baswedan kala berdialog dan memberi wejangan kepada para santri di Ponpes Nurul Huda Sragen, Selasa (23/5/2023). 

Sebelum itu, Anies juga menyampaikan bahwa para santri harus bersabar ketika ditempa di Pondok Pesantren, karena kelak para santri menjadi seseorang yang lebih berharga.

Naik Motor Trail

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu berkunjung ke Pondok Pesantren Nurul Huda di Desa Plosorejo, Kecamatan Gondang, Sragen.

Anies tiba di Ponpes Nurul Huda sekitar pukul 09.27 WIB dan langsung disambut meriah para santri dan santriwati.

Ia kemudian diajak naik sepeda motor trail dan bajaj mengelilingi area kompleks pondok pesantren didampingi Pimpinan Pondok Pesantren Nurul Huda Sragen, Syarif Hidayatullah.

Kemudian, ia menyapa para santri dan berfoto bersama dengan santri yang masih duduk di bangku sekolah dasar.

Setelah itu, Anies diajak berkeliling Pondok Pesantren yang sudah berdiri sejak tahun 1989 ini.

Setelah beramah tamah dengan para pimpinan Pondok Pesantren, Anies Baswedan kemudian memberi wejangan kepada para santri.

Baca juga: Anies Baswedan Puji Sikap Surya Paloh soal Kasus Johnny G Plate : Allah Berpihak pada Kebenaran

Didepan para santri, Anies terkesan karena baru pertama kali berkunjung ke Pondok Pesantren disambut dengan naik bajaj dan motor trail.

"Baru kali ini, datang ke Pondok sambut bajaj dan motor trail," katanya, Selasa (23/5/2023).

Diajak naik bajaj, Anies jadi teringat saat bertugas di Jakarta.

Bahkan, ia mengaku naik bajaj terakhir kali saat menuju ke KPU.

"Terus naik bajaj, bajaj-nya dari Jakarta. Di jakarta bajajnya semakin sedikit," ujar Anies.

"Naik bajak saya jadi ingat, naik bajaj sudah agak lama, naik bajaj terakhir itu menuju KPU, tapi nanti ceritanya," tambahnya. (*)

Sumber: TribunSolo.com
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved