Berita Klaten
Peresmian Pasar Gedhe Klaten, Dinas Koperasi Geber Selamatan & Konser di Alun-alun, Ada Guyon Waton
Konser musik akan memeriahkan acara selamatan Peresmian Pasar Gedhe Klaten, Sabtu (2/12/2023).
Penulis: Zharfan Muhana | Editor: Adi Surya Samodra
Laporan Wartawan TribunSolo.com, Zharfan Muhana
TRIBUNSOLO.COM, KLATEN - Konser musik akan memeriahkan acara selamatan Peresmian Pasar Gedhe Klaten, Sabtu (2/12/2023).
Itu seperti yang disampaikan Kepala Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah dan Perdagangan (DKUKMP) Klaten, Anang Widjatmoko.
"Kegiatan ini untuk menginformasikan ke masyarakat Kabupaten Klaten secara luas, bahwa Klaten sekarang memiliki pasar yang luar biasa," ujar Anang kepada TribunSolo.com, Jumat (1/12/2023).
Acara selamatan sendiri akan menampilkan beberapa bintang tamu.
Diantaranya grup musik Guyon Waton, 7 Signs, dan Keroncong Teras.
Baca juga: 3 Pengedar Obat Keras Hexymer Lintas Provinsi Diciduk di Klaten dan Sleman, Terancam 12 Tahun Bui
Berikut susunan acara selametan Pasar Gedhe:
a. 19.00 WIB : Mc Opening.
b. 19.30 WIB : Band 1 Performance.
c. 19.55 WIB : Mc Speech.
d. 20.00 WIB : Band 2 Performance.
Baca juga: Polres Klaten Beri Helm Khusus ke Komunitas Disabilitas, Dilengkapi Tulisan "Perhatikan Jarak Aman
e. 20.45 WIB : Laporan Penyelenggara.
f. 20.50 WIB : Sambutan Bupati Klaten, Sri Mulyani.
g. 20.55 WIB : Guyon Waton.
h. 22.00 WIB : Closing.
Pasar Gedhe Klaten, untuk diketahui, memiliki 4 zona kios representatif.
Zona-zona itu dilengkapi dengan aksesibilitas yang modern dan bersih.
Namun harga jual di pasar tetap seperti pasar tradisional.
(*)
Klaten Segera Punya SLB Negeri, Disdikbud Jateng Sudah Ajukan Permohonan ke Pemerintah Pusat |
![]() |
---|
AKBP Nur Cahyo Ari Prasetyo Resmi Jabat Kapolres Klaten, Gantikan AKBP Warsono |
![]() |
---|
Diterjang Hujan Angin, Tenda Acara dan Papan Baliho di Cawas Klaten Ambruk |
![]() |
---|
Kisah Bocah di Klaten Buang HP ke Sumur, Marah Gegara HP Mati, Damkar Turun Tangan |
![]() |
---|
Susah Payah Damkar Klaten 1 Jam Ambil HP yang Dilempar Anak ke Sumur, saat Diangkat Kondisinya Rusak |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.