Klaten Bersinar
Selamat Datang di Klaten Bersinar

Selebritis

Alami ADHD, Fuji Katakan Tak Perlu Sedih, Ambil Sebagai Berkah

Fuji mengaku bila telah mengidap penyakit mental Attention Deficit Hyperactivity Disorder (ADHD), ia mengatakan hal itu bukan suatu aib

Penulis: Tribun Network | Editor: Zharfan Muhana
tangkapan layar YouTube Intens Investigasi
Fujianti Utami alias Fuji. Buka-bukan soal ADHD, Fuji mengaku hal tersebut bukanlah suatu aib atau hal yang harus dirahasiakan. 

TRIBUNSOLO.COM - Penyakit mental Attention Deficit Hyperactivity Disorder (ADHD) telah dialami oleh Fujianti Utami Putri atau Fuji, ia sendiri belum lama ini baru mengungkapkannya.

Mengenai buka-bukaan soal ADHD, Fuji mengaku hal tersebut bukanlah merupakan suatu aib atau hal yang harus dirahasiakan.

Baca juga: Kata Haji Faisal Soal Hubungan Fuji dan Asnawi Mangkualam : Sejak Dulu Nggak Ada Obrolan Itu


Malahan Fuji menilai, hal itu merupakan berkah dari Tuhan Yang Maha Esa.


"Enggak ada yang perlu disedihin karena menurut aku itu bukan penyakit, bukan aib, aku ambil itu sebagai berkah," kata Fuji dikutip dari Tribunnews.com.

ADHD merupakan sebuah istilah medis, untuk gangguan mental berupa perilaku impulsif dan hiperaktif.

Baca juga: BREAKING NEWS: Oknum TNI Aniaya Simpatisan Ganjar di Boyolali Akan Diproses Hukum

Walau begitu, Fuji mengambil sisi positif dari penyakit ini.

Sebab efek samping ADHD yaitu gampang lupa, dengan begitu membuat Fuji selalu percaya diri untuk terus berkarya.

adehad
ilustrasi adhd


Dan mengabaikan komentar negatif dari netizen.

Baca juga: Bawa Satu Koper Kaos, Jokowi dan Jan Ethes Bagikan ke Pengunjung Solo Paragon Mall 

Baca juga: Korban Pembunuhan Berantai Wonogiri Ternyata Pemilik Lahan yang Disewa Pelaku untuk Usaha


 
"Aku melihat hal itu baik karena dari ADHD aku menjadi kreatif. Jadi mikir terus, terus jadi enggak terlalu ambil omongan orang karena aku gampang lupa," ujar Fuji.

"Terus aku kalau jadi konten kreator ini otak jadi kerja terus. Jadi aku mengambil itu dari sisi positifnya," lanjutnya.

 

Mantan kekasih Thariq Halilintar ini, mengaku bila sudah mengidap penyakit tersebut sejak 2022.

 

(*)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Alami ADHD, Fuji Sebut Itu Bukan Aib yang Harus Dirahasiakan, https://www.tribunnews.com/seleb/2023/12/31/alami-adhd-fuji-sebut-itu-bukan-aib-yang-harus-dirahasiakan

Sumber: Tribunnews.com
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved