Info Sukoharjo
Jangan Terlewat ! Kemeriahan Pawai Pembangunan di Sukoharjo Jateng, Ada Parade 40 Mobil Hias
Ratusan peserta dan puluhan mobil hias pembangunan Kabupaten Sukoharjo bakal meramaikan karnaval pawai pembangunan Kabupaten Sukoharjo.
Penulis: Anang Maruf Bagus Yuniar | Editor: Adi Surya Samodra
Laporan Wartawan TribunSolo.com, Anang Ma'ruf
TRIBUNSOLO.COM, SUKOHARJO - Ratusan peserta dan puluhan mobil hias pembangunan Kabupaten Sukoharjo bakal meramaikan karnaval pawai pembangunan Kabupaten Sukoharjo, pasa Sabtu (24/8/2024) besok.
Karnaval Pawai pembangunan Kabupaten Sukoharjo tersebut dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia.
Karnaval pawai pembangunan yang direncanakan berlangsung pada pukul 12.30 WIB.
Puluhan mobil hias tersebut nantinya bakal dimulai pembangunan dari simpang Patung Jamu hingga simpang lima atau Proliman Sukoharjo.
Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Sukoharjo Suyamto mengatakan telah memberikan informasi dan sosialisasi keikut sertaan peserta sejak bulan Juli 2024.
"Untuk pendaftaran sudah bertahap sejak pertengahan Agustus. Para peserta karnaval pembangunan dari organisasi perangkat daerah (OPD) BUMD, perusahaan serta organisasi kemasyarakatan (ormas) dan elemen masyarakat," ucap Suyamto, kepada TribunSolo.com, Jumat (23/8/2024).
Baca juga: Tegas! Bupati Etik Kembali Sidak Proyek Pembangunan Gedung Pertemuan Sukoharjo, Singgung soal Waktu
Adapun jumlah peserta karnaval pembangunan Kemerdekaan Indonesia, Suyamto membeberkan ada sekitar 104 peserta.
Menurut Suyamto, karnaval pembangunan bakal dimeriahkan parade 40 mobil hias.
Para peserta bakal melewati ruas Jalan Jenderal Sudirman hingga Proliman Sukoharjo.
"Mereka nanti disambut unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Sukoharjo di sisi barat Proliman Sukoharjo, di sana sudah disiapkan panggung untuk Bupati Sukoharjo," ujarnya.
Disinggung soal rekayasa lalu lintas, Suyamto menjelaskan melalui Dinas Perhubungan (Dishub) Sukoharjo telah berkoordinasi dengan Satlantas Polres Sukoharjo untuk mengatur arus lalu lintas saat karnaval pembangunan.
Petugas bakal disiapkan di sejumlah titik ruas jalan untuk mengarahkan pengguna jalan.
(*)
Grebeg Penjalin ke-8 Desa Trangsan Sukoharjo Hadir Oktober 2025, Ada Pasar Malam Hingga Wayangan! |
![]() |
---|
Bupati Etik Sidak Proyek Gedung Perpustakaan Sukoharjo Senilai Rp7,8 Miliar Progres Belum 50 Persen |
![]() |
---|
Di Rakerda Pemuda Muhammadiyah, Bupati Sukoharjo Beri Arahan soal Nilai Kebangsaan dan Keagamaan |
![]() |
---|
Bupati Sukoharjo Etik Suryani Hadiri Musda VI PKS, Beri Pesan Politik untuk Kemajuan Daerah |
![]() |
---|
Bupati dan Wakil Bupati Sukoharjo Blusukan ke Pos Ronda Tingkat RT, Pastikan Siskamling Berjalan |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.