Berita Sragen Terbaru
Sudah Telusuri ke Sana-sini, Disnakertrans Pastikan Ellen Kusuma Wahyuni Bukan TKW Asal Sragen
Disnakertrans sudah melakukan penelusuran sesuai alamat yang tertera di paspornya yakni Dukuh Ngaringrejo, Desa Newung tapi nihil.
Penulis: Rahmat Jiwandono | Editor: Asep Abdullah Rowi
Dirinya juga menjelaskan bahwa pihak KBRI juga telah menghubungi Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Sragen, sesuai dengan yang tertulis di alamat paspor.
"Kita sudah meneruskannya," aku dia.
Bahkan pihak KBRI juga mengeluarkan rilis bahwasanya, Ellen telah bekerja di Malaysia selama lebih dari 10 tahun.
Hal tersebut dibuktikan dari catatan KBRI Kuala Lumpur mengenai perpanjangan paspornya pada tahun 2012 dan 2017.
"Almarhumah yang bekerja di sebuah perusahaan di Sentul Kuala Lumpur tersebut juga tidak memiliki banyak catatan pribadi karena sering berpindah perusahaan di sana," jelasnya.
Hanya saja soal kematiannya, belum terjawab karena apa.
Kepala Seksi Informasi Pasar Kerja Dalam dan Luar Negeri, Disnaker Sragen, Ernawan menerangkan, yang bersangkutan sudah dicari hingga sesuai dengan alamat identitasnya.
Alamatnya terletak di Dusun Ngaringrejo, Desa Newung, Kecamatan Sukodono, Sragen.
"Kami sudah mintakan kepada ketua RT hingga lurah setempat dan kami juga minta dibuatkan surat keterangan bahwa yang bersangkutan juga bukan warga setempat," ungkap dia.
Hingga berita ini ditulis, jasad dari Ellen masih tersimpan di salah satu rumah sakit di Kuala Lumpur Malaysia.
Baca juga: Diduga Sakit, TKW asal Sumedang Meninggal di Saudi Arabia
Baca juga: Siksa TKW asal Indonesia, Jenny Chan tetap Dapat Keringanan Hukuman di Pengadilan Singapura
TKW Sragen Disekap di Arab
Kisah pilu dialami Surani (45), seorang tenaga kerja wanita ( TKW) asal Dukuh Ngembat, Desa Mojorejo, Karangmalang, Sragen, Jawa Tengah.
Pasalnya ia mendapat perlakuan yang tidak baik dari majikannya di Arab Saudi.
• 206 Tugu PSHT Mau Diluluhlantakkan, Para Pesilat di Masaran Sragen Berontak, Begini Sikapnya
Surani tidak diperbolehkan pulang oleh majikannya.
Tak hanya itu, ia sering disekap dengan cara dikunci di dalam kamar dan tidak dikasih makan.