Info Sukoharjo
Banjir Pendaftar untuk Direktur PDAM Sukoharjo :Ada dari Riau, Tapi yang Berhak Tes Tertulis 8 Orang
Sekda Sukoharjo, Widodo menjelaskan, sejak dibuka 7 Maret hingga 23 Maret 2023 ini, sudah ada sebanyak 19 orang pendaftar.
Penulis: Anang Maruf Bagus Yuniar | Editor: Asep Abdullah Rowi
Laporan Wartawan TribunSolo.com, Anang Ma'ruf
TRIBUNSOLO.COM, SUKOHARJO - Belasan orang mendaftarkan diri untuk meraih posisi Jabatan Direktur PDAM Sukoharjo
Sekda Sukoharjo, Widodo menjelaskan, sejak dibuka 7 Maret hingga 23 Maret 2023 ini, sudah ada sebanyak 19 orang pendaftar.
Menurutnya, jika peminat pendaftar sebagai Direktur PDAM Sukoharjo melampaui batas.
"19 orang pendaftar saat ini 9 orang lolos seleksi administradi dan akan maju tes tertulis, " jelasnya kepada TribunSolo.com, Kamis (23/3/2023).
Lebih lanjut dia menerangkan, pendaftar didominasi dari luar daerah Sukoharjo bahkan terdapat pendaftar dari Kepulauan Riau.
Adapun 9 orang yang telah lolos tersebut, ada satu orang yang mengundurkan diri.
Nantinya akan ada 8 orang yang akan mengikuti tes tertulis.
Baca juga: Puskesmas Sukoharjo Dapat Penghargaan dari Kemenkes, Pengelola Vaksinasi Terbaik Jawa - Bali
Baca juga: Bupati Sukoharjo Etik Suryani Peduli Petani : Kucurkan Bantuan Dana hingga Pembinaan Tanpa Henti
"Satu peserta sudah melaporkan diri tidak bisa ikut tes tertulis," terang dia.
Widodo menambahkan nantinya setelah tes uji kelayakan akan dilanjutkan dengan psikotes, tes keahlian, makalah, presentasi dan wawancara. (*)
Pendaftaran Beasiswa Sukoharjo Pintar Diperpanjang, Sudah Ada 337 Peserta, Persaingan Kian Ketat |
![]() |
---|
Gelar Pansus Pajak Daerah dan Retribusi Daerah, DPRD Sukoharjo Sepakati 7 Poin Raperda ke Perda |
![]() |
---|
Pengurus Dekranasda Sukoharjo Periode 2025-2030 Dikukuhkan, Bupati Etik Ungkap Harapannya! |
![]() |
---|
Pemkab Sukoharjo Gelar Workshop Sertifikasi Antisipasi Keracunan MBG, Bupati Etik Ingatkan Soal ini |
![]() |
---|
DPRD Sukoharjo Gelar Rapat Paripurna juga Bentuk Pansus: Bahas Perubahan Perda Pajak dan Retribusi |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.