Temuan Mayat Perempuan di Sukoharjo
Agenda Sidang Lanjutan Kasus Pembunuhan Dosen UIN Solo Pekan Depan, JPU Hadirkan Pihak Kepolisian
Jaksa Penuntut Umum Hendra Oki Dwi Prasetya membeberkan sidang lanjutan akan memanggil pihak kepolisian yang melakukan penangkapan.
Penulis: Anang Maruf Bagus Yuniar | Editor: Vincentius Jyestha Candraditya
Laporan Wartawan TribunSolo.com, Anang Ma'ruf
TRIBUNSOLO.COM, SUKOHARJO - Jaksa Penuntut Umum (JPU) berencana akan memanggil pihak kepolisan dalam sidang lanjutan kasus pembunuhan terhadap Dosen UIN Raden Mas Said Solo, pekan depan.
Sidang nantinya akan digelar pada Rabu (10/1/2023) pekan depan.
Jaksa Penuntut Umum Hendra Oki Dwi Prasetya membeberkan sidang lanjutan akan memanggil pihak kepolisian yang melakukan penangkapan.
"Kemarin kan saya mau merencanakan menghadirkan pihak keluarga korban, kemarin saya sudah koordinasi melalui Penasihat hukum keluarga," ucap Hendra Kepada TribunSolo.com, Kamis (4/1/2023).
Baca juga: Kesaksian Tukang Servis HP di Kasus Pembunuhan Dosen UIN Solo: Curiga, Terdakwa Bilang Dus HP Rusak
Baca juga: BREAKING NEWS : Sidang Kasus Pembunuhan Dosen UIN Solo, Rekan Kerja & Tukang Servis HP Jadi Saksi
Hendra sempat menawarkan jadwal apakah pekan depan atau dua minggu berikutnya.
"Saya sudah menawarkan selonggarnya pihak keluarga, kalaupun bisa minggu depan, pihak kepolisan lebih fleksibel diundur atau diganti bisa," paparnya.
Namun, Hendra selaku JPU tetap sesuai rencana dari pihak Kepolisian yang menangkap terdakwa.
Kemungkinan setelah itu pemanggilan pihak keluarga korban yakni adik korban.
(*)
6 Orang Ini Jadi Saksi Sidang Kasus Pembunuhan Serlina di Sukoharjo Jateng |
![]() |
---|
Alibi Tersangka Pembunuhan Dosen UIN Solo, Pura-pura Mancing Belut, Aksi Gagal Ada Ronda MalamĀ |
![]() |
---|
Kasus Pembunuhan Dosen UIN Solo, Hakim : Menyesal Hanya Lewat Mulut, Pembunuh Berdarah Dingin |
![]() |
---|
Aksi Terdakwa Pembunuhan Dosen UIN Solo, Pisau Diarahkan ke Leher Korban, Usai Bangun & Teriak |
![]() |
---|
Sidang Lanjutan Pembunuhan Dosen UIN Solo, Saksi Ahli Dokter Ungkap Korban Tewas Kehabisan Darah |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.